JAKARTA - Dalam sepekan terakhir hargai cabai rawit melonjak hingga dua kali lipat. Konon lonjakan itu terjadi disebabkan oleh tersendatnya akibat gagal panen. Untuk menstabilkan harga cabai, pemerintah bakal mendatangkan 9.715 ton cabai impor pada semester dua.
Dirjen Perdagangan Luar Negeri Bachrul Chairi membenarkan keputusan pemerintah untuk mendatangkan cabai impor. Dia berkata keputusan itu diambil berdasarkan pertimbangan dari Kementerian Pertanian. Berdasarkan laporan yang dihimpunnya, saat ini petani cabai sedang mengalami gagal panen. Sehingga diperkirakan tidak pasokan cabai hingga akhir tahun bakal seret.
"Jika pasokan seret maka harga pasti melonjak. Maka untuk menyeimbangkan diputuskan impor," katanya saat ditemui di kantornya kemarin. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, pada minggu pertama Juni harga cabai rawit rata-rata nasional Rp 16.143 per kg sedangkan saat ini telah naik menjadi Rp 30 ribu per kg. Untuk menyelesaikan gejolak harga itu, Bachrul tidak menutup kemungkinan impor bakal dipercepat.
Bachrul menjelaskan, cabai impor bakal masuk di dua pintu masuk hortikultura. Dengan rincian 5.090 ton di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya dan 4.625 ton di Pelabuhan Belawan, Medan. Izin importasi cabai tersebut diberikan kepada tiga perusahaan. Sebagian besar cabai itu berasal dari Tiongkok dan Vietnam.
Bachrul menambahkan, terkait pasokan pangan awal bulan nanti bakal ada evaluasi. Evaluasi itu dilakukan dengan memperhatikan faktor cuaca yang mempengaruhi produkstifitas. "Akan nada evaluasi lagi nanti. Apakah pasokannya perlu ditambah atau tidak. Dua yang menjadi fokus kami yakni kepentingan petani dan kestabilan harga sehingga inflasi bisa dikendalikan," jelas Bachrul.
Selain cabai ada 12 komoditas yang saat ini pasokannya masih rawan. Komoditas itu yakni kentang, bawang bombay, bawang merah, wortel, pisang, mangga, jeruk, anggur, melon, papaya, apel, durian, dan lengkeng. Komoditas-komoditas tersebut juga bakal ditambah pasokan impornya.
Hal senada juga diungkapkan oleh Dewan Hortikultura Nasional Benny Kusbini. Akibat anomali cuaca yang terjadi beberapa komoditas banyak yang terganggu pasokannya. Gangguan itu berasal dari sisi produksi atau pun distribusi. Misalkan saja cabai dia memprediksi penurunan produksinya hingga 40 persen. "Gagal panen merupakan masalah utamanya. Kebunnya rusak akibat anomali cuaca yang kurang mendukung," katanya. Selain cabai, Benny juga memantau penurunan produksi komoditas kentang.
Jika itu tidak segera ditangani, dia khawatir kenaikan harga bakal terus terjadi. Dia menghimbau kepada pemerintah agar bertindak cepat. Jangan sampai kejadian bawang putih pada awal tahun lalu terulang kembali. "Impor harus dilakukan. Tapi jangan dilakukan oleh pihak swasta, lebih baik perusahaan BUMN saja. Jika diserahkan kepada swasta bisa terjadi keributan,"jelasnya. (uma)
Dirjen Perdagangan Luar Negeri Bachrul Chairi membenarkan keputusan pemerintah untuk mendatangkan cabai impor. Dia berkata keputusan itu diambil berdasarkan pertimbangan dari Kementerian Pertanian. Berdasarkan laporan yang dihimpunnya, saat ini petani cabai sedang mengalami gagal panen. Sehingga diperkirakan tidak pasokan cabai hingga akhir tahun bakal seret.
"Jika pasokan seret maka harga pasti melonjak. Maka untuk menyeimbangkan diputuskan impor," katanya saat ditemui di kantornya kemarin. Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, pada minggu pertama Juni harga cabai rawit rata-rata nasional Rp 16.143 per kg sedangkan saat ini telah naik menjadi Rp 30 ribu per kg. Untuk menyelesaikan gejolak harga itu, Bachrul tidak menutup kemungkinan impor bakal dipercepat.
Bachrul menjelaskan, cabai impor bakal masuk di dua pintu masuk hortikultura. Dengan rincian 5.090 ton di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya dan 4.625 ton di Pelabuhan Belawan, Medan. Izin importasi cabai tersebut diberikan kepada tiga perusahaan. Sebagian besar cabai itu berasal dari Tiongkok dan Vietnam.
Bachrul menambahkan, terkait pasokan pangan awal bulan nanti bakal ada evaluasi. Evaluasi itu dilakukan dengan memperhatikan faktor cuaca yang mempengaruhi produkstifitas. "Akan nada evaluasi lagi nanti. Apakah pasokannya perlu ditambah atau tidak. Dua yang menjadi fokus kami yakni kepentingan petani dan kestabilan harga sehingga inflasi bisa dikendalikan," jelas Bachrul.
Selain cabai ada 12 komoditas yang saat ini pasokannya masih rawan. Komoditas itu yakni kentang, bawang bombay, bawang merah, wortel, pisang, mangga, jeruk, anggur, melon, papaya, apel, durian, dan lengkeng. Komoditas-komoditas tersebut juga bakal ditambah pasokan impornya.
Hal senada juga diungkapkan oleh Dewan Hortikultura Nasional Benny Kusbini. Akibat anomali cuaca yang terjadi beberapa komoditas banyak yang terganggu pasokannya. Gangguan itu berasal dari sisi produksi atau pun distribusi. Misalkan saja cabai dia memprediksi penurunan produksinya hingga 40 persen. "Gagal panen merupakan masalah utamanya. Kebunnya rusak akibat anomali cuaca yang kurang mendukung," katanya. Selain cabai, Benny juga memantau penurunan produksi komoditas kentang.
Jika itu tidak segera ditangani, dia khawatir kenaikan harga bakal terus terjadi. Dia menghimbau kepada pemerintah agar bertindak cepat. Jangan sampai kejadian bawang putih pada awal tahun lalu terulang kembali. "Impor harus dilakukan. Tapi jangan dilakukan oleh pihak swasta, lebih baik perusahaan BUMN saja. Jika diserahkan kepada swasta bisa terjadi keributan,"jelasnya. (uma)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dahlan Iskan: Tetap Pakai Nama Inalum
Redaktur : Tim Redaksi