Abraham Samad: Akan Ada Kejutan

Selasa, 09 Oktober 2012 – 14:05 WIB
Abraham Samad. Foto: Idham Amma/dok.JPNN
JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad mengatakan bakal ada yang mengejutkan dari hasil penyelidikan aliran dana proyek Hambalang yang sedang didalami KPK.

"Perkembangan Hambalang, Insya Allah akan ada yang mengejutkan kita semua," kata Abraham Samad di gedung KPK, Selasa (9/10) siang.

Diketahui saat ini KPK tengah membidik dugaan aliran dana Hambalang ke Kongres Partai Demokrat di Bandung tahun 2010. Bahkan sejumlah petinggi PD sudah diperiksa KPK, salah satunya Ketua DPP PD, Umar Arsyal.

"Kita masih mendalami terus dan pada akhirnya kalian akan bisa mengupdate status ini dan mungkin yang ada dalam pikiran kalian akan terjadi," tegas Abraham.

Adanya aliran dana di Kongres PD Bandung yang diduga berasal dari proyek Hambalang diungkap oleh terpidana kasus Wisma Atlit, M Nazaruddin.

Menurut Nazar, Anas Urbaningrum membagikan uang dengan nilai USD15 ribu sampai USD20 ribu kepada DPC PD peserta Kongres yang akhirnya memenangkan Anas sebagai Ketua Umum. (Fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejagung Lepas Kasus Simulator SIM

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler