Absen di DPR, Politisi PDIP Dipanggil Badan Kehormatan

Selasa, 05 Februari 2013 – 19:27 WIB
JAKARTA - Badan Kehormatan (BK) DPR memanggil anggota Komisi VI DPR dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Sukur Nababan. Penyebabnya, Sukur sudah enam kali tidak masuk.

"Dia katanya sakit dan kita ingin tanya dokumentasinya tentang keterangan sakit," kata Ketua BK DPR, М Prakosa di DPR, Jakarta, Selasa (5/2). Menurut Prakosa, BK DPR memberikan izin kepada Sukur untuk melengkapi dokumentasi keterangan sakit selama seminggu. Setelah itu BK DPR baru akan menentukan keputusannya.

"Beliau sudah mengajukan izin ke fraksi. Namun karena sakitnya lama, maka kami minta lengkapi dokumentasi," kata Prakosa.

Sementara Ketua Fraksi PDIP, Puan Maharani, mengatakan bahwa fraksinya telah menemui Sukur. Saat ditemui, Sukur mengaku sedang sakit. FPDIP pun pun sudah menerima surat izin dari Sukur.

"Saya pernah menjenguk Pak Sukur dan kondisinya memang kurang baik. Kami dari fraksi pun memberikan waktu untuk pemulihan. Kami telah meminta surat sakit," kata Puan.

Itu pula sebabnya, lanjut Puan, pihaknya akan mencoba melakukan mediasi antara Sukur dengan BK DPR. Puan menganggap ada kesalahan teknis sehingga Sukur dianggap membolos.  "Ada miskomunikasi seperti surat yang tidak sampai atau karena tidak melaksanakan kewajibannya," kata Puan. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Ogah Ditarik ke Ranah Politik

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler