Ada Demo di Patung Kuda, Transjakarta Alihkan Sejumlah Rute

Kamis, 12 Mei 2022 – 16:03 WIB
PT Transportasi Jakarta melakukan pengalihan sejumlah rute di sekitar kawasan Monumen Nasional (Monas) dan Patung Kuda. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta melakukan pengalihan sejumlah rute di sekitar kawasan Monumen Nasional (Monas) dan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Kamis (11/5).

Hal itu lantaran adanya aksi demonstrasi di sekitar lokasi tersebut.

BACA JUGA: Transjakarta Akhiri Layanan Bus Wisata Gratis

Berikut pengalihannya:

1. Blok M-Kota (Koridor 1)

BACA JUGA: Peringati May Day, Kelompok Buruh Bakal Bergerak Hari Ini

Mengalami penyesuaian layanan untuk arah Kota, sementara arah sebaliknya beroperasi normal.

Adapun halte yang tidak melayani pelanggan, yakni, halte Bank Indonesia dan halte Monas.

BACA JUGA: Hujan Batu dan Gas Air Mata Mewarnai Demo di Jayapura

2. Harmoni-Pulogadung (Koridor 2)

Mengalami penyesuaian layanan arah Pulo Gadung, sedangkan arah sebaliknya beroperasi normal.

Halte yang tidak melayani pelanggan untuk sementara, yaitu halte Monas dan Gambir.

3. Ragunan-Monas Via Kuningan (6A)

Mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan-Tosari.

4. Ragunan-Monas Via Semanggi (6B)

Mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan-Tosari.

5. Bundaran Senayan-Senen (1P)

Mengalami penyesuaian layanan untuk arah Senen, sedangkan arah sebaliknya beroperasi normal.

“Adapun bus stop yang tidak melayani pelanggan untuk sementara ialah mulai dari bus stop Kementrian Pariwisata hingga Monas 3,” kata Kepala Departemen Komunikasi Korporasi dan CSR PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) Iwan Samariansyah. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Demo Tolak DOB Papua, AKBP Fredrickus: Kami Harap Jangan Mengganggu Ketertiban Masyarakat


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler