Ada Oknum PNS Tertangkap Bawa Narkoba, Begini kata Menhub

Selasa, 07 Agustus 2018 – 04:58 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat diwawancarai wartawan di Medan, Kamis (5/7/2018). (ist)

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bakal menindak tegas Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tertangkap karena kedapatan membawa narkoba di Bandara Halim Perdanakusuma pada Kamis (2/8) lalu.

PNS Kemenhub tersebut diketahui tengah diperbantukan ke maskapai Batik Air.

BACA JUGA: Lion Air dan Batik Air Buka Extra Flight dari dan ke Tarakan

Hal ini dipastikan tidak akan dibiarkan dan terulang kembali. Karena itu, Kemenhub akan memberi sanksi tegas kepada PNS tertangkap yang berprofesi sebagai penguji pilot tersebut.

“Kami akan menindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku. Prinsipnya, kami akan taat hukum dan sepakat untuk tindak tegas. Saya harap hal ini tidak akan terulang lagi,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Jakarta, Senin (6/8).

BACA JUGA: Ojek Online Ancam Mogok saat Asian Games, Menhub Bilang Gini

Berbagai upaya kata Budi akan dilakukan untuk mengantisipasi agar hal ini tidak terulang kembali. Dalam hal ini Budi telah memerintahkan Plt. Dirjen Perhubungan Udara untuk segera melakukan tes urine dan uji narkoba kepada semua jajaran pegawai Kemenhub dan memberikan sosialisasi terkait pemberantasan narkoba terutama di lingkungan Kemenhub.

“Saya telah menugaskan Plt. Dirjen Perhubungan Udara untuk melakukan tes urine secara berkala dengan efektif kepada semua jajaran pegawai. Saya harap ini tidak hanya untuk Direktorat Jenderal Perhubungan Udara saja, tapi juga semuanya," tutur Budi.

BACA JUGA: ES Ngaku Bawa Bom di Pesawat

Mantan dirut AP II ini mengharapkan hal ini tidak akan terulang kembali demi menjaga integritas.

"Kami harus terus menjaga integritas demi membangun kepercayaan publik,” pungkas Budi.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Batik Air Terima Pesawat Baru A320


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler