jpnn.com, LONDON - Dengan tubuh besar tinggi menjulang, Aryna Sabalenka wajar menjadi perempuan yang menakutkan lawannya di atas lapangan tenis.
Cewek 23 tahun asal Belarus itu kemarin memakan korban di perempat final Wimbledon 2021.
BACA JUGA: Tentang Ons Jabeur, Perempuan Pertama Arab yang Tembus 8 Besar Wimbledon
Bertanding di Center Court, perempuan dengan tinggi 183 cm itu mengalahkan tunggal putri Tunisia Ons Jabeur.
Sabalenka mengubur mimpi Jabeur menjadi perempuan pertama Arab yang tembus semifinal Wimbledon. Sabalenka menang 6-4, 6-3.
BACA JUGA: Pemain Unggulan di Wimbledon Berguguran
BACA JUGA: Diwarnai 2 Gol Seksi, Italia Bikin Spanyol Gigit Jari
Pada semifinal Kamis (8/7), Sabalenka yang merupakan unggulan kedua, akan meladeni satu lagi perempuan seksi bertubuh tinggi Karolina Pliskova (Ceko).
Satu semifinal lain mempertemukan unggulan pertama Ashleigh Barty (Australia) melawan Angelique Kerber (Jerman).
Untuk nomor tunggal putra, hari ini akan digelar perempat final.
Dua idola publik Wimbledon, Novak Djokovic dan Roger Federer masih perkasa dan terbuka kemungkinan ketemu di final. (wimbledon/jpnn)
Semifinal Tunggal Putri
Ashleigh Barty vs Angelique Kerber
Ashleigh Barty (kanan). Foto: AELTC/Florian Eisele
Angelique Kerber: AELTC/David Gray
Aryna Sabalenka. AELTC/Florian Eisele
Karolina Pliskova: AELTC/Ben Solomon
Aryna Sabalenka vs Karolina Pliskova
8 Besar Tunggal Putra
Novak Djokovic (Serbia) vs Marton Fucsovics (Hungaria)
Karen Khachanov (Rusia) vs Denis Shapovalov (Kanada)
Matteo Berrettini (Italia) vs Felix Auger Aliassime (Kanada)
Roger Federer (Swiss) vs Hubert Hurkacz (Polandia)
Redaktur & Reporter : Adek