Adaptasi Suhu, Siap Bentrok Malam Hari

Selasa, 22 Februari 2011 – 08:37 WIB
Timnas Turkmenistan saat latihan bersama di stadion Bumi Sriwijaya Palembang, Senin (21/2). Foto: Kris Samiaji/Sumatera Ekspres

PALEMBANG – Tim nasional (timnas) Turkmenistan U-23 seperti tak mau kecolonganMereka telah mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang bakal terjadi saat bentrok dengan timnas Indonesia U-23 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring besok malam (23/2).

BACA JUGA: Garuda Junior Siap Tempur



Salah satunya dengan belajar beradaptasi dengan cuaca
Mengingat cuaca di Palembang jauh lebih panas bila dibandingkan dengan di Ashgabat (Ibukota Negara Turmenistan)

BACA JUGA: Anggap Suhu Sangat Panas

Di Palembang saat ini bisa berkisar antara 30-33 derajat celcius sedangkan di Ashgabat kini berada pada kisaran 0-5 derajat Celsius


Karena pertandingan melawan timnas Indonesia U-23 bakal dilangsungkan malam pukul 19.00 WIB maka  Green Mans Yunior -sebutan Turkmenistan- memilih latihan malam hari selama berada di Palembang

BACA JUGA: Arrivederci, Ranieri!

“Kami belajar beradaptasi dengan suhu di Palembang saat ini beruntung pertandingan digelar malam hari sehingga cuaca tidak begitu panas,” kata  Ilyas Minhairov, defender timnas Turkmenistan U-23 kemarin (21/2).

Tak hanya itu sajaSaat berlatih mereka juga engan memamerkan taktik dan strategiYa, latihan kemarin pagi di Stadion Bumi Sriwijaya Kampus dan Malam di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, tim yang lolos 16 besar Asian Games 2010 itu, hanya melakukan latihan ringanSeperti jogging dan srecing tanpa harus melakukan games

Bisa jadi hal tersebut dilakukan mereka lantaran sudah mendengar kabar bahwa pelatih timnas Indonesia U-23 Alfred Riedl telah mengirimkan Widodo C Putra sebagai mata-mataSebetulnya Widodo diutus  untuk mengamati latihan timnas Turkmenistan dan merekam sesi latihan.  “Kami masih terlalu lelah sehingga hanya melakukan latihan ringan hari ini, (kemarin, red),” tukas dia.

Sementara itu, Andika, salah satu Liaison Officer (LO) Turkmenistan, mengaku telah melakukan komunikasi dengan beberapa pemainSebagian besar dari mereka adalan pemain yang memperkuat Turkmenistan pada Asian Games lalu salah satunya Ilyas MinhairovDiakuinya para punggawa The Green Mans Yunior juga sempat sempat mencari informasi namun hanya sebatas prestasi“Dia tanya kenapa Indonesia tidak iktu ke Asian Games 2010 laluKalau masalah permainan para pemain timnas Turkmenistan U-23 tidak banyak tanya,” ujar Andika(mg42)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Nurdin, PSSI Pelintir Statuta FIFA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler