JPNN.com

Addie MS Puji Prabowo Subianto, Ada yang Menanggapi Nyinyir

Jumat, 20 Maret 2020 – 08:04 WIB
Addie MS Puji Prabowo Subianto, Ada yang Menanggapi Nyinyir - JPNN.com
Addie MS. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang meminta Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengerahkan pesawat TNI untuk menjemput alat-alat kesehatan dari Shanghai, Tiongkok, guna pencegahan penyebaran virus corona atau COVID-19.

Musikus Addie MS mengapresiasi langkah Prabowo Subianto itu.

BACA JUGA: Ganjar Pranowo: Ada yang dari Jawa Tengah juga di Video Itu

Lewat akun Twitter miliknya, Addie MS memberi pujian atas sikap Prabowo. Dia juga menyertakan artikel tentang langkah Prabowo mengerahkan pesawat TNI untuk menjemput alat-alat kesehatan dari Shanghai.

"Bravo, Pak Prabowo!," tulis Addie MS, Kamis (19/3).

BACA JUGA: Wali Kota Bogor Bima Arya Positif Corona, 1 Anak Buahnya Juga

Cuitan pendiri Twilite Orchestra itu spontan menuai komentar dari netizen.

Banyak followers yang mengaku setuju. Namun ada juga yang malah nyinyir dengan twit Addie MS.

BACA JUGA: Ketentuan soal Upah Buruh atau Pegawai Swasta terkait Wabah Virus Corona

Seperti diketahui, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto telah mengirim surat ke Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, meminta agar mengerahkan pesawat TNI untuk menjemput alat-alat kesehatan dari Shanghai.

Hal tersebut diungkapkan oleh juru bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak, Kamis (19/3).

"Menhan Prabowo Subianto meminta penggunaan pesawat TNI untuk mengambil alat-alat kesehatan dari Shanghai, untuk mempermudah proses birokrasi G to G yang cepat dibandingkan dengan penggunaan fasilitas lainnya, dan bisa membantu Tim Gugus Tugas COVID-19 seperti yang diperintahkan Presiden RI Joko Widodo," jelas Dahnil Anzar.

Menurut Dahnil Anzar, imbauan itu disampaikan Prabowo pada Rabu (18/3). Pesawat TNI tersebut direncanakan berangkat ke Shanghai dalam satu atau dua hari ke depan.

Sejumlah alat kesehatan yang bakal dijemput antara lain disposable masks, n95 masks, protective clothing, googles, gloves, shoe covers, infrared thermometer, dan surgical caps. (mg3/jpnn)

Jokowi Heran Pantai Carita Dan Puncak Malah Ramai


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler