Adira Insurance Buka Autocillin Garage Khusus Truk dan Bus di Bekasi

Rabu, 23 Januari 2019 – 21:10 WIB
Autocillin Garage ke-16 khusus untuk truk dan bus di Bekasi. Foto: Adira

jpnn.com, BEKASI - Menyambut hari Ulang Tahun ke-17, Adira Insurance meluncurkan Autocillin Garage ke-16 khusus untuk kendaraan-kendaraan besar seperti truk dan bus.

Autocilllin Garage ke-16 ini merupakan hasil kolaborasi dengan bengkel KMS Heavy Duty yang berlokasi di Jl. Mustikasari Raya, Bekasi (17/1). Autocillin Garage merupakan bengkel terstandardisasi akan pelayanan dan kualitas pengerjaan dengan jaminan same day repair apabila terjadi kerusakan ringan.

Kehadiran Autocillin Garage dipercaya dapat memberikan pengalaman yang nyaman saat datang ke bengkel rekanan, sama seperti ketika pelanggan datang ke outlet Adira Insurance.

BACA JUGA: Mobeng, Bengkel Mobil Gratis Jasa Hadir di Karawaci

“Ini inovasi pertama yang dilakukan di industri asuransi umum, melakukan standardisasi bengkel rekanan yang khusus melayani kendaraan-kendaraan besar. Tidak hanya kendaraan-kendaraan pribadi namun kami juga memberikan pelayanan yang sama untuk mobil komersial baik truk, bus, maupun kendaraan rental. Karena target adanya Autocillin Garage adalah standarisasi physical evidence, peningkatan kualitas waktu, zero complain dari pelanggan dan meminimalisir klaim yang belum dikerjakan (outstanding claim),” kata Chief Operation & IT Officer Adira Insurance Donny Gandamana.

Keunggulan dari Autocillin Garage ialah dengan mempersiapkan petugas bengkel yang ramah dan andal dalam menangani complain.

BACA JUGA: Autocillin Garage Kedua Hadir Di Denpasar

Proses pelayanan frontliner bengkel juga menjadi fokus utama Adira Insurance guna meningkatkan pelayanan sesuai dengan standar servis Adira Insurance.

Selain itu, Adira Insurance melakukan standardisasi physical evidence bengkel, seperti penyeragaman pakaian petugas bengkel serta standardisasi desain interior dan eksterior bengkel.

BACA JUGA: Jakarta Tak Masuk 23 Finalis Kota Ramah Pengendara

Tidak hanya itu, untuk memudahkan pelanggan dalam memperbaiki kendaraannya, Adira Insurance juga memberikan fasilitas pick-up and delivery service yang menyediakan fasilitas mobil derek dan pengambilan kendaraan.

Autocillin Garage merupakan inovasi pertama di industri asuransi umum yang memberikan standardisasi bengkel dengan jaminan pelayanan same day repair dan terintegrasi dengan Autocillin Mobile Application.

“Kami berharap dengan adanya Autocillin Garage ini dapat memberikan pelayanan terbaik atas kecepatan dan kualitas pengerjaan bengkel seluruh pelanggan kami,” papar Owner Autocillin Garage 16 KMS Heavy Duty Bekasi, Refdison dalam kesempatan yang sama.

Seluruh Autocillin Garage secara berkala memberikan laporan terkait monitoring progress pengerjaan kendaraan kepada pelanggan.

Donny meyakinkan, setiap bengkel wajib memberikan perkembangan status pengerjaan unit melalui dasbor digital yang disediakan Adira. Dengan begitu, bengkel mitra dapat dipantau melalui akses yang mudah dan sederhana oleh pelanggan melalui fitur Autocillin Mobile Claim Application. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wartawan Kurang Tidur, Pahami Risiko Ini Saat Berkendara


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler