Agar Pilpres Aman, Polri Rombak Anggaran

Rabu, 18 Juni 2014 – 17:13 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Komisi III DPR RI menyetujui relokasi anggaran Kepolisian Republik Indonesia untuk pengamanan pemilihan umum baik legislatif maupun pemilihan presiden (pilpres) 9 Juli 2014 nanti. Kapolri Jenderal (pol) Sutarman, dalam rapat kerja di Komisi III DPR mengungkapkan, total dana pengamanan pemilu mencapai Rp 1,6 triliun.

"Komisi III DPR RI telah menyetujui relokasi anggaran Polri dari APBN untuk pengamanan pemilu. Diharapkan Polri dapat berperan aktif mendukung terciptanya pemilu yang luber jurdil dan damai," kata Sutarman

BACA JUGA: Basrief Merasa Difitnah soal Transkripan Pembicaraan dengan Megawati

Terkait kebutuhan pengamanan biaya pemilu Sutarman merincikan bahwa untuk tahap persiapan saja dari tingkat Mabes Polri maupun jajaran polda se-Indonesia membutuhkan Rp 23 miliar. Anggaran terbesar diplot untuk pengamanan penyelenggaraan pemilu legislatif lalu yang mencapai Rp 662 miliar lebih. Sisanya untuk pilpres putaran I dan putaran II.

Relokasi anggaran untuk kepolisian itu dilakukan melalui revisi daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) Polri. Tujuannya untuk mengatasi kekurangan dana pengamanan pemilu karena anggaran minimal yang dibutuhkan Polri tidak disetujui Kemenkeu.

BACA JUGA: PDIP Pastikan Puan Sepenuh Hati Menangkan Jokowi

“Kita ambil dari anggaran kita yang lain. Polri punya anggaran Rp 44 Triliun," kata Sutarman beberapa waktu lalu.(fat/jpnn)

Berikut Rincian Anggaran Pengamanan Pemilu Polri:

BACA JUGA: Antisipasi Rusuh Pilpres, Polri Siapkan Operasi Mantap Brata

Tahap persiapan:                        Rp   23.861.581.000
Pileg:                                           Rp 662.585.156.000
Pilpres I:                                      Rp 332.242.782.000
Pilpres II:                                     Rp  64.416.238.000
Pelantikan presiden/wapres:        Rp 16.603.425.000

Kegiatan Pendukung:

Dukungan penyelidikan dan penyidikan:      Rp 48.821.800.000
Intelijen:                                                        Rp   6.493.644.000
Binmas:                                                         Rp     120.000.000
Humas:                                                          Rp  5.073.693.000
Pam VVIP:                                                     Rp  7.458.003.000
Satgas dan staf:                                            Rp  35.085.937.000
Opsnal pemilu luar negeri:                            Rp    3.089.600.800
Supervisi ops:                                                Rp   1.973.504.000
Rakor ops:                                                      Rp      500.000.000
Serpas:                                                           Rp  91.526.800.000
Dukungan BBM:                                             Rp 262.540.984.600

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kastorius: Prabowo Dukung Kebebasan Beragama


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler