jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat terlihat ikut hadir di kediaman Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Selasa (20/9) petang.
Kedatangannya diperkirakan untuk ikut secara bersama-sama dengan sejumlah petinggi PDIP lainnya, membahas nama-nama 101 pasangan bakal calon kepala daerah yang diusung PDIP pada pilkada serentak 2017, termasuk pilgub DKI Jakarta.
BACA JUGA: Amien Rais Menanti Permainan Megawati di Pilkada DKI
Sayangnya saat ditanya apakah dengan hadir di Kediaman Mega, PDIP sudah pasti mendukung pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat di Pemilihan Gubernur DKI, Ketua DPP PDIP tersebut belum bersedia memberi komentar.
"Sabar-sabar dululah ini. Belum bisa komentar. Karena masih belum (diputuskan). Akan koordinasi dulu seperti apa," ujar Djarot.
BACA JUGA: Amien Rais: Partai yang Membela Orang Kaya Masa Depannya Suram
Meski Djarot belum bersedia memberi komentar, indikasi PDIP mendukung Ahok-Djarot terlihat dari kehadiran Ahok di kediaman Mega, beberapa menit setelah Djarot.
Kehadiran Ahok diketahui, setelah sebelumnya terlihat mobil yang sehari-hari digunakan mantan anggota DPR tersebut, Toyota Land Cruiser B 1966 RFR, masuk dari pintu samping kediaman Mega yang terletak di Jalan Teuku Umar Nomor 27 A tersebut, sekitar pukul 17.25 WIB.(gir/jpnn)
BACA JUGA: Teka-teki 101 Bakal Calon Kepala Daerah PDIP Segera Terkuak
BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Ingin Calonkan Kader Sendiri di Pilkada DKI, Tapi...
Redaktur : Tim Redaksi