jpnn.com - jpnn.com - Tiga wilayah di bantaran Sungai Ciliwung akan digusur April nanti. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyiapkan dana dan 800 unit rumah susun untuk menampung warga korban penggusuran yang dipindahkan.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan kembali melakukan penggusuran di wilayah bantaran Sungai Ciliwung pada april nanti. Tiga titik yang akan digusur yakni Bukit Duri, Gang Arus (Cawang), dan bantaran Kali Sunter di Cipinang Melayu
BACA JUGA: Bertemu Ahok, Warga Minta Pekerjaan
"Alokasi dana sudah siap, Dinas Perumahan juga menyebutkan bahwa 800 unit rusun sudah siap untuk menampung warga dari tiga lokasi tadi. Jadi, April bisa langsung eksekusi," kata Teguh di Jakarta, Jumat (2/3).
Normalisasi dilakukan dengan cara menertibkan hunian di bantaran sungai untuk pembangunan jalan inspeksi, memperdalam sungai dan membangun beton atau sheet pile di tebing sungai.
BACA JUGA: PAN Baik-Baik Saja dengan PDIP dan Golkar, Tapi Ahok...
Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) Kementerian Pekerjaan Umum Teuku Iskandar sebelumnya mengatakan panjang bantaran sungai yang akan ditertibkan April nanti sekitar 5 kilometer.
Untuk Bukit Duri dan Gang Arus, kawasan yang akan dinormalisasi masing-masing sepanjang 700 meter. Sementara di Cipinang Melayu sepanjang 3 km.
BACA JUGA: Ahok: Pasukan Oranye dan Biru Harus Jadi Pemerhati
"Diharapkan Maret ini sudah bisa disosialisasikan pada masyarakat. Walikota masing-masing sudah mempersiapkan," kata Iskandar.
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan, setidaknya ada 5.000 kepala keluarga yang perlu direlokasi dalam waktu dekat agar pengerjaan proyek normalisasi dapat segera diselesaikan.
Ahok mengatakan, ribuan keluarga itu akan segera dipindahkan setelah pembangunan rusun selesai.
Sementara untuk pembebasan lahannya sendiri akan dilakukan atas bantuan Badan Pertanahan Nasional.
"Kami sudah bertemu dengan BPN. Mereka butuh biaya operasional sekian persen. Jadi, sudah saya anggarkan, mesti utang dulu di APBD. Yang penting pembebasan lahannya cepat," kata Ahok.
Kawasan Bukit Duri dan Cipinang Melayu adalah daerah langganan banjir. Saat hujan deras turun dan air sungai meluap, dua daerah ini akan tergenang. (wok)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Swasta Pakai Tanah Negara untuk Mal? Ahok: Laporkan
Redaktur & Reporter : Adil