Ahok Harap Makin Banyak Pengembang Bantu Warga

Kamis, 20 Juni 2013 – 14:24 WIB
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama meresmikan dimulainya pembangunan rumah susun (rusun) di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat. Pembangunan rusun ini dibiayai oleh 3 perusahaan pengembang yaitu PT Kapuk Niaga Indah, PT Agung Podomoro Land, dan PT Muara Wasesa Samudera.

Wagub yang biasa disapa Ahok ini berharap, langkah pembangunan rusun ini segera diikuti para perusahaan pengembang lain. Ia meminta mereka segera memenuhi kewajiban pembangunan fasilitas sosial (fasos).

"Ini menjadi satu titik untuk menggugah pengembang untuk membantu warga DKI Jakarta yang belum mendapatkan rumah, dengan cara membangunkan rusun," ujar Ahok saat ditemui di lokasi, Kamis (20/6).

Rusun Daan Mogot terdiri dari 8 tower dengan 640 unit. Rusun sewa sederhana ini dilengkapi dengan fasilitas masjid agung, danau dan waduk. Pengerjaannya direncanakan rampung dalam waktu 9 bulan.

Menurut Ahok, Rusun Daan Mogot diperuntukkan bagi warga yang terkena penggusuran akibat pembangunan proyek-proyek pemerintah.

"Kami utamakan yang normalisasi sungai dan waduk dulu," ucapnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wabup Bogor Tolak BLSM

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler