Ahok Jadi Rebutan Parpol

Kamis, 05 Desember 2013 – 05:38 WIB

jpnn.com - PERNYATAAN Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama yang merasa sudah tak lagi nyaman bersama Partai Gerindra sebagai partai pengusungnya, menarik perhatian dari partai-partai politik lainnya. Pasca pernyataan tersebut, pria yang akrab disapa Ahok itu menjadi incaran partai politik di Jakarta.

Selain Partai Hanura yang sudah menyatakan membuka pintu lebar-lebar buat Ahok. Diam-diam ternyata PDI-Perjuangan (PDIP) sudah lama membujuk Ahok untuk berpindah partai dari, Gerindra ke PDIP.

BACA JUGA: Desak Kenaikan Tarif Tol Dalam Kota Ditunda

Bahkan beredar kabar saat ini, pernyataan Ahok yang akan pindah partai merupakan keberhasilan PDIP membujuk Ahok. "Siapa pun  boleh masuk PDIP, apalagi yang masuk adalah Wakil Gubernur DKI Jakarta, pasti pintu itu terbuka lebar," ujar sumber INDOPOS (JPNN Grup), salah seorang pengurus DPD Partai PDIP Jakarta yang minta namanya untuk tidak disebutkan.

Sumber inipun menyebutkan, keinginan Ahok untuk ke luar dari Gerindra sebenarnya sudah menjadi keluhan lama Ahok. Ahok sering curhat kalau banyak diintervensi Gerindra  ketika bersama Gubernur Jakarta Joko Widodo (Jokowi)  mengeluarkan kebijakan. Sementara PDIP yang juga sama-sama mendukung Ahok di Pilkada justru lebih mensuport.
"Mungkin Ahok sudah nggak tahan sehingga dia harus bicara di media," terangnya.

BACA JUGA: Berikan Ruang Pengasong di DKI

Menurutnya seharusnya Partai Gerindra bangga mempunyai kader seperti Ahok, yang seharusnya dijaga. "Ibarat barang berharga harusnya Ahok ini di jaga Gerindra,"jelasnya.

Selain PDIP dan Hanura, PAN Jakarta pun tertarik untuk meminang Ahok. "Wah kalau Ahok berminat  masuk PAN, pintu gerbang PAN sudah pasti terbuka otomatis,"ujar Wakil Ketua DPW PAN DKI Jakarta, AR Hidayat.

BACA JUGA: KCJ Datangkan 20 Unit KRL

Seperti diketahui, sebelum PDIP dan PAN yang kepincut meminang Ahok. Partai Hanura lebih dulu mengatakan siap menampung Ahok.

Ketua DPD Partai Hahura Jakarta M Ongen Sangaji mengatakan, kalau Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) DKI Jakarta DKI Jakarta siap menampung Ahok  jika memang benar sudah tidak nyaman menjadi  kader Partai Gerindra dan berniat keluar.

"Partai Hanura akan menjadi partai pertama yang akan nampung  Ahok Dengan tangan terbuka Hanura akan menjadika Ahok sebagai kader potensial," ujar Ongen.

Ongen mengatakan, Ahok adalah salah satu anak terbaik bangsa. Sehingga tidak ada alasan bagi partainya untuk tidak menerima. "Namun itu semua kita serahkan kembali kepada yang bersangkutan," katanya. (pes)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lima Hari Operasi Zebram 20.431 Kendaraan Dirilang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler