Ahok: Jakarta Termasuk Kota Terbaik

Rabu, 05 April 2017 – 22:57 WIB
Ahok. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kerap mengunjungi warga yang sakit ketika mendatangi sebuah daerah. ‎

Pria yang karib disapa Ahok itu mengutip pepatah tua ketika menjelaskan alasannya melakukan hal itu.

BACA JUGA: Ahok: Kasih Duit gak Jelas ke Gue Pasti Gue Laporin

"Karena kata pepatah tua enggak ada duit, yang penting sehat," kata Ahok di ‎Gandaria Selatan, Jakarta Selatan, Rabu (5/4).

Mantan Bupati Belitung Timur itu menyatakan, lebih baik melakukan preventif karena sekarang banyak penyakit yang berkembang.

BACA JUGA: Pasukan Merah Bertugas, Soni Jalankan Titipan Ahok

Misalnya saja penyakit TBC sangat tinggi di Jakarta.

"Makanya kami harus preventif dan promotif cara hidup sehat," ucap Ahok.

BACA JUGA: Dari Gandaria, Ahok Hampir Bawa Pulang Anak Kecil

Kendati demikian, Ahok menjelaskan, kondisi kesehatan warga Jakarta tidak terlalu mengkhawatirkan.

"Kami termasuk kota yang terbaik," ujar Ahok.

Ahok menyatakan, tujuannya bertemu dengan warga sakit juga untuk mengecek Program Ketuk Pintu Layani Dengan Hati.

Dalam program itu akan ada satu dokter, satu bidan, dan satu perawat yang melayani lima ribu warga.

"Datanya dikerja‎kan dari Dasa Wisma PKK. Jadi, kami punya pemetaan. Nanti, yang datangi dari puskesmas terdekat," tutur Ahok.  (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Eitss..Ahok Lagi Ngapain Tuh!


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Ahok  

Terpopuler