Ahok Janjikan Rp 10 Ribu per Laporan

Rabu, 07 Oktober 2015 – 00:49 WIB
ahok / jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memiliki rencana untuk meningkatkan kinerja RT dan RW. Caranya ialah dengan pemberian uang operasional tiap mereka menindaklanjuti laporan dari masyarakat yang ada di Qlue.

Qlue adalah aplikasi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk wadah penampung semua kepentingan warga. Dengan Qlue, warga bisa mengadukan macet, banjir, jalan rusak, penumpukan sampah sampai pelayanan di DKI dan rumah sakit yang tidak maksimal. ‎Aduan itu bisa disampaikan melalui tulisan atau gambar.

BACA JUGA: Senggol Kabel Sutet, Duarrrr.... Kapal Ikan pun Terbakar, Nahkoda pun Terluka Parah

‎"Kami lagi dorong RT/RW wajib lapor, jadi uang operasionalnya dari situ. Jadi Rp 10 ribu per laporan," kata Ahok, sapaan Basuki, di Hotel Grand Cempaka, Jakarta, Selasa (6/10).

Mantan Bupati Belitung Timur itu menilai, pengaduan masyarakat melalui aplikasi Qlue sudah berjalan efektif. Apabila ada pejabat Pemprov DKI yang tidak melayani pengaduan masyarakat, maka mereka bisa dicopot.

BACA JUGA: Ahok: Air Limbah Bisa Diolah Jadi Air Minum

"Bagus, justru kami bisa periksa semua laporan-laporan mereka, dia bisa kami lihat kan, intinya gimana, kami bisa lihat. Yang pasti kalau dia enggak mau lapor atau respon pengaduan masyarakat, kami pecat," ‎ungkap Ahok. (gil/jpnn)

 

BACA JUGA: Pengolahan Air Limbah jadi Air Bersih, Ahok Ingin Tiru Singapura

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Coba Tebak! Ridwan Kamil Mau Ikut Pilgub DKI Jakarta atau Tidak?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler