Ahok: Kurang Ajar Banget Mau Bikin Buku Saya, Nggak Ngomong

Senin, 02 Maret 2015 – 21:03 WIB
Basuki T Purnama. Foto: Natalia Laurens/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan memperkarakan soal buku trilogi miliknya yang ada di dalam dokumen Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) DKI 2015 versi DPRD. 

Nilai pengadaan tiga buku itu sebesar Rp 30 miliar. "Kita mau proses hukum ini, dari mana ada tiba-tiba APBD versi DPRD keluar buku saya Rp 30 miliar," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (2/3).

BACA JUGA: PDIP Minta Tjahjo Rukunkan Ahok dengan DPRD DKI

Mantan Bupati Belitung Timur itu menyayangkan adanya anggaran Rp 30 miliar terkait buku trilogi miliknya. "Kurang ajar banget mau bikin buku saya, 30 miliar pakai APBD, enggak ngomong sama saya," ucapnya.

Ahok juga menyebut tindakan itu sebagai sesuatu yang bodoh. "Saya enggak mungkin begitu bodoh. Masa saya mau bikin buku saya. Pernah enggak si saya bikin buku macem-macem? Ngapain?" tandasnya. 

BACA JUGA: Disdik DKI Tegaskan Tak Pernah Usulkan Anggaran UPS

Seperti diketahui, ‎dalam RAPBD DKI 2015 versi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tidak ada anggaran untuk buku trilogi Ahok. Anggaran pengadaan untuk buku itu terdapat dalam RAPBD DKI versi DPRD.

Setelah melalui proses pembahasan Komisi E DPRD DKI Jakarta yang membidangi kesejahteraan masyarakat, pengadaan buku trilogi itu dianggarkan hingga Rp 30 miliar. Terdapat tiga judul buku trilogi Ahok yakni Nekad Demi Rakyat; Dari Belitung Menuju Istana; dan Tionghoa Keturunanku, Indonesia Negaraku.

BACA JUGA: Djarot Siap Hadapi Hak Angket Dewan, NasDem Kok Tiba-tiba Mundur

Anggaran itu masuk di dalam pos anggaran Dinas Pendidikan. (gil/jpnn)‎

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPRD DKI Merasa Disuap Rp 12,7 Triliun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler