Ahok: M Sanusi dan Abangnya Ternyata Tak Pernah Lapor LHKPN

Jumat, 01 April 2016 – 18:19 WIB
Basuki Tjahaja Purnama. Foto: Dok JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama angkat bicara dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK terhadap anggota DPRD DKI Jakarta, Mohamad Sanusi. 

Ahok - sapaan Basuki - ini mengungkapkan bahwa M Sanusi yang kini mendekam di sel tahanan KPK itu ternyata tidak pernah melaporkan harta kekayaan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

BACA JUGA: Kadernya Ditangkap KPK, Gerindra: Insya Allah Kami Kuat

Ternyata bukan M Sanusi saja, abangnya yang kini menjabat sebagai pimpinan di DPRD DKI Jakarta, M Taufik juga sama. Pejabat tinggi DKI ini rupanya tidak pernah melaporkan berapa harta kekayaannya ke komisi antirasuah. Padahal kakak beradik ini sama-sama menunggangi mobil mewah. 

"Kamu cek aja Sanusi dan Taufik lapor LHKPN enggak? Kagak. Kan naik s-class, Range Rover, Jaguar, Alphard, Mercy v-class," kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Jakarta, Jumat (1/4).

BACA JUGA: Sanusi Ditangkap, Ahok: Jam Tangannya Saja Miliaran

Menurut Ahok, setiap pejabat seharusnya melaporkan harta kekayaan mereka. Dengan begitu bisa dibuktikan apakah pendapatan sesuai dengan pengeluaran atau tidak.

"Saya konsisten dari dulu bilang kalau mau jadi pejabat harus lapor LHKPN," ucap mantan Bupati Belitung Timur itu. 

BACA JUGA: Tewas Seketika di Kantor Koh Ahok

Sementara, Taufik menyatakan, ia sudah berniat untuk menyerahkan LHKPN. Namun, hal itu belum terealisasi. Pasalnya, sudah ada kesepakatan bahwa anggota DPRD DKI akan menyerahkannya secara kolektif.

Meski demikian, menurut Taufik, tidak ada masalah untuk mengisi LHKPN. "Kami di DPRD kan tadinya mau kolektif,"‎ ungkap Wakil Ketua DPRD DKI itu. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sanusi Ditangkap, M Taufik: Gerindra Tidak akan Beri Bantuan Hukum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler