Ahok Pastikan Tim Pemenangan Solid

Jumat, 10 Maret 2017 – 09:52 WIB
Basuki Tjahaja Purnama. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok memastikan tim pemenangan Ahok-Djarot dalam keadaan solid menghadapi Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua.

"Solid kok," kata Ahok di Hotel Novotel, Gajah Mada, Jakarta, Kamis (9/3).

BACA JUGA: Kubu Ahok Polisikan Ahmad Dhani

Kabar perpecahan menyeruak di tubuh tim pemenangan Ahok-Djarot. Pasalnya, Prasetio Edi Marsudi dikabarkan dicopot dari posisinya sebagai Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot.

Namun, Ahok memastikan tidak ada pergantian Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot. Hal senada disampaikan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. "Oh, sama sekali tidak ada (pergantian)," ucap Hasto.

BACA JUGA: Ada Ketua KPU di Acara Ahok, Begini Reaksi Tim Anies

Pras pun membantah kabar dia dicopot dari posisi sebagai Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot. Menurut dia, kabar itu tidak benar. "Hoaks lah, alhamdulillah masih baik-baik aja," ucap Pras. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Ibu-Ibu Majelis Taklim Polisikan Ahok terkait Wi-fi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Ganggu Suara Ahok? Awas, Ada Anak Buah Bang Ongen


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler