jpnn.com - JAKARTA - Maskapai Asing Air Asia tujuan Surabaya -Singapura pagi tadi hilang kontak dengan Air Trafic Control (ATC). Hilang kontak tersebut terjadi setelah take off sekitar 8 menit dari Bandara Juanda.
Kapuskom Publik Kemenhub JA Barata saat dihubungi mengatakan pihaknya masih terus menelusuri keberadaan pesawat tersebut.
BACA JUGA: AirAsia yang Hilang Kontak Kemungkinan di Babel
"Hilang kontak setelah 8 menit take off. Dan saat ini masih di telusuri," ujar Barata saat dihubungi, Minggu (28/12).
Hanya saja, dirinya enggan mengeluarkan informasi lebih lanjut soal penelusuran pesawat tersebut. Dia mengatakan hanya sebatas itu dia bisa memberi informasi.
BACA JUGA: Kejati Tangani Transaksi Mencurigakan Kepala Daerah
"Sementara informasinya itu dulu, nanti detilnya lagi akan diinforkan," tukasnya. (Dng)
BACA JUGA: AirAsia Sampaikan Keterangan Lewat Facebook
BACA ARTIKEL LAINNYA... Cari AirAsia Hilang Kontak, Boeing 737 Sisir Laut Jawa
Redaktur : Tim Redaksi