jpnn.com, BANYUWANGI - Wisatawan Kawah Ijen di Banyuwangi, Jatim selama liburan Natal dan tahun baru mencapai 17.691 orang.
Perinciannya, 406 wisatawan mancanegara dan 17.285 wisatawan Nusantara.
BACA JUGA: Hari Pertama Kerja, Sistem Absensi Pemprov DKI Bermasalah
Angka tersebut dihitung mulai Sabtu (23/12) hingga Senin (1/1).
Puncak kunjungan wisatawan terjadi pada hari libur Tahun Baru 2018, yaitu Senin.
BACA JUGA: Anies-Sandi Cek Daftar Absen PNS, Siapa yang Bolos Hari Ini?
Terdapat 5.191 pengunjung dengan perincian 69 wisatawan mancanegara dan 5.122 wisatawan lokal.
Pada Minggu (31/12), ada 2.833 pengunjung dengan perincian 28 wisatawan mancanegara dan 2.805 wisatawan lokal.
BACA JUGA: Libur Nataru, Angkutan Umum Lebih Diminati
Kunjungan wisatawan meningkat setiap tahun karena target pemasaran selalu tepat sasaran.
Kepala Resort Konservasi Wilayah (RKW) 18 Kawah Ijen Sigit Haribowo menyatakan, wisatawan naik ke Gunung Ijen untuk menikmati blue fire.
''Fasilitas di puncak Ijen menambah kenyamanan bagi para pengunjung," ujarnya.
Menjelang malam pergantian tahun, jalan setapak dari Paltuding menuju puncak Kawah Ijen pun dipenuhi wisatawan.
Kondisi itu berbeda dengan yang terjadi saat libur Natal (25/12).
Hanya ada 1.849 wisatawan di Gunung Ijen. Perinciannya, 26 wisatawan mancanegara dan 1.823 wisatawan lokal.
"Pada malam pergantian tahun, jumlah pengunjung lebih banyak," tambah Sigit. (kri/aif/c18/diq/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Arus Balik Padat, Petugas Lakukan Contraflow di Cikampek
Redaktur & Reporter : Natalia