Akom Pilih Salat Gerhana di Bengkulu

Selasa, 08 Maret 2016 – 13:27 WIB
Politikus Golkar Ade Komarudin. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ade Komarudin semakin mematangkan persiapannya untuk mendeklarasikan diri sebagai calon ketua umum Partai Golkar. Rencananya, Akom -sapaannya- akan mengumumkan pencalonannya secara resmi di Yogyakarta pada 11 Maret mendatang.

Menurut Akom, sebenarnya acara di Yogyakarta lusa adalah ajang baginya untuk berikrar bagi Golkar. "Saya tidak melakukan deklarasi. Saya cuma mau menyampaikan ikrar saya kepada partai Golkar dan terhadap negara ini setelah saya berkeliling ke berbagai daerah," katanya di gedung DPR, Selasa (8/3).

BACA JUGA: Menteri Yuddy: Moratorium PNS Tetap Jalan tapi...

Politikus Golkar yang juga ketua DPR itu mengaku sudah mengumpulkan dukungan dari kader-kader partainya di daerah. Akom mengklaim telah mendapat dukungan dari 24 pengurus golkar tingkat provinsi (DPD I), termasuk tingkat kabupaten/kota (DPD II).

"Jadi sesungguhnya sudah hampir mungkin 90 persen saya bertemu teman-teman itu. Ada yang langsung 23 DPD I, sekarang tambah satu lagi. Hari ini 24 (provinsi mendukung)," jelasnya.

BACA JUGA: Enam Poin Catatan Kritis Rencana Rasionalisasi PNS

Tapi sebelum deklarasi di Yogyakarta, Akom akan kembali berkunjung ke daerah terlebih dulu. Salah satunya adalah ke Bengkulu, Rabu (9/3).

Kunjungan ke Bengkulu itu bertepatan dengan gerhana matahari total yang juga melintasi provinsi di pesisir barat Pulau Sukatra itu. "Saya melakukan shalat gerhana di Bengkulu," tambahnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Sekretaris MA Nurhadi Digarap KPK

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua DPR Dukung Boikot Produk Israel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler