Aksi Dadakan Komandan Posal Kumai Ini Bikin Warga Kaget, Panglima Bangga!

Sabtu, 30 Mei 2020 – 23:35 WIB
Danposal Kumai Letda Laut (P) Soleh Rio di bawah Lanal Banjarmasin menjadi sopir Ambulance dadakan mengangkut warga masyarakat untuk melaksanakan swab test Covid-19, Kamis (28/5). Foto: Dispen Koarmada II

jpnn.com, BANJARMASIN - Komandan Pos Angkatan Laut (Posal) Kumai, Letda Laut (P) Soleh Rio di bawah Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Banjarmasin jajaran Koarmada II menjadi sopir Ambulance dadakan yang akan digunakan mengangkut warga masyarakat untuk melaksanakan swab test Covid-19 pada Kamis (28/5/2020).

Dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap, Letda Rio tanpa ragu mengemudikan ambulance untuk mengantarkan sebanyak 17 warga Sungai Kapitan RT 05, Kecamatan Kumai melaksanakan test swab di Puskesmas Kumai.

BACA JUGA: Koarmada II Gelar Rapid Test, Begini Penjelasan Dokter I Ketut Tirka Nandaka

Hal ini dilatarbelakangi karena salah satu warga RT tersebut dinyatakan positif covid-19. Namun tidak satupun dari warga maupun petugas kesehatan yang bersedia menjadi sopir ambulance, dengan alasan ketakutan tertulari virus yang mematikan tersebut.

“Sebagai Prajurit TNI kita harus siaga dan siap membantu pemerintah dan masyarakat dalam melaksanakan tugas untuk menangani dan mencegah meluasnya Pandemi Covid-19 ini, namun kita juga tetap memperhatikan prosedur Protokol Kesehatan sesuai anjuran Pemerintah,” tutur Rio saat persiapan menuju puskesmas.

BACA JUGA: HMS Center: Memaksakan Penerapan New Normal Sama Saja Bunuh Diri

Melihat ketulusan hatinya, sontak membuat warga sekitar kaget dan kagum dengan keberaniannya mengambil alih menjadi sopir dadakan ini.

Apa yang dilakukan oleh Rio mendapat apresiasi dari Panglima Armada (Pangarmada) II Laksda TNI Heru Kusmanto. Panglima bangga dengan keikhlasan dan ketulusan yang diberikan para prajurit di jajaran Koarmada II, dalam membantu pemerintah daerah mengatasi situasi dan kondisi terkait penanggulangan Covid-19.(fri/jpnn)

BACA JUGA: Bamsoet: Masyarakat Harus Lebih Waspada Dalam Bertransaksi Secara Daring


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler