Akun SSCASN Tak Bisa Diakses, Guru Lulus PG & Honorer Nakes Harus Tunggu Pukul 23.59?

Senin, 31 Oktober 2022 – 13:25 WIB
Guru lulus PG dan honorer nakes ribut karena akun SSCASN belum bisa dibuka. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Honorer nakes dan guru lulus PG resah. Pasalnya, sampai pukul 13.00 WIB, mereka belum bisa mengakses akun SSCASN untuk pendaftaran PPPK 2022.

Mereka hanya disodorkan dengan informasi "Coming Soon" begitu mengeklik akun di portal SSCASN (sscasn.bkn.go.id).

BACA JUGA: SSCASN Pendaftaran PPPK 2022 Sudah Bisa Dibuka, Penempatan Guru Lulus PG Belum Klir

Mereka galau apakah pengumuman dan pendaftaran PPPK 2022 untuk tenaga kesehatan (nakes) dan guru jadi dimulai hari ini atau molor.

"Apa enggak jadi buka ya. Jadwal 31 Oktober kan masih estimasi," kata Ketua Forum Honorer K2 Kabupaten Ponorogo Ajun kepada JPNN.com, Senin (31/10).

BACA JUGA: SSCASN Pendaftaran PPPK 2022 Coming Soon, Simak Lagi Omongan Suharmen BKN

Kalaupun sudah dibuka hari ini, Ajun mengaku belum langsung mendaftar. Dirinya masih akan mempelajari formasi apa saja yang disiapkan Pemkab Ponorogo untuk nakes.

"Cek ombak dahulu. Kalau sudah fixed baru mendaftar, tetapi kapan ya. Sudah cek medsos belum ada informasi apa-apa nih," tenaga perawat ini.

BACA JUGA: Tips Jawab Soal Tes PPPK 2022 dari BKN Agar Nilai Tidak 0, Kapan SSCASN Dibuka?

Kegelisahan juga menimpa para guru lulus passing grade (PG). Mereka sudah memantau SSCASN sejak dini hari. 

Pengurus Forum Guru Prioritas Pertama Negeri dan Swasta (FGPPNS) Hasna mengungkapkan perubahan SSCASN sebenarnya sudah sejak 30 Oktober.

Bahkan, mereka sampai mengira akun SSCASN sudah bisa dibuka pukul 23.59 WIB tadi malam. Namun, faktanya hingga 31 Oktober pukul 13.00 WIB, posisinya masih tetap sama.

"Kendalanya ada di mana lagi ya. Ini teman-teman sudah risau semua. Kerjaannya buka -buka SSCASN terus," ujarnya.

Hasna hanya memberikan imbauan kepada guru lulus PG untuk tetap bersabar menunggu akun SSCASN dibuka. Mereka masih berharap Badan Kepegawaian Negara (BKN) konsisten dengan jadwalnya.

"Memang sih hanya estimasi, tetapi kami berharap dibuka hari ini. Tanggal 31 Oktober kan masih sampai pukul 23.59," ucap Hasna.

Sebelumnya, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Suharmen mengungkapkan ada dua tahapan yang harus diselesaikan.

Pertama, formasi daerah sedang dilakukan verifikasi validasi (verval) untuk dipastikan tidak ada yang mismatch antara Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KepmenPAN-RB) dengan yang masuk ke sistem (SSCASN).

Kedua, instansi pusat masih melakukan input formasi dan ini diberikan batas waktu sampai tanggal 28 Oktober.

Kemungkinan kata Deputi Suharmen, paling cepat baru bisa dibuka akhir bulan. Itu pun kalau instansi pusat konsisten memasukkan data formasi ke SSCASN. 

"Kalau sudah di-input instansi pusat, maka dilakulan verval formasi pusat dan baru bisa dibuka sistemnya. Insyaallah sekitar 31 Oktober SSCASN dibuka," ungkapnya kepada JPNN.com, Rabu (27/10).

Dia mengungkapkan Sekretaris KemenPAN-RB Rini Widyantini sudah mengajukan surat kepada instansi untuk meng-input formasi ke SSCASN paling lambat 28 Oktober.

Deputi Suharmen berharap seluruh instansi penyelenggara PPPK 2022 konsisten. Kalau tidak BKN yang babak belur, karena waktunya jadi sangat mepet.

Dia menambahkan SSCASN bisa dibuka 31 Oktober bila semua prosesnya berjalan lancar. 

"Mudah-mudahan semua berjalan sesuai jadwal ya, karena BKN harus melakukan verval kembali terhadap formasi yang di-input instansi juga untuk memastikan apakah sesuai antara KepmenPAN-RB, surat dirjen Nakes, dan data yang ada dalam database SSCASN," pungkas Deputi Suharmen. (esy/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler