Alhamdulillah, Kakak-Adik Penderita Tulang Kaca yang Dibiayai Irjen Iqbal Berangsur Pulih

Rabu, 22 Mei 2024 – 22:15 WIB
Tawa Rehan dan Fajri pecah saat diajak bercanda oleh Irjen Iqbal. Foto:Tim Multimedia Kapolda Riau.

jpnn.com, PEKANBARU - Dua orang kakak beradik di Pekanbaru bernama M Rehan (13), dan Fajri (9) yang mengalami kelainan genetik osteogenesis imperfecta (OI) atau tulang kaca mulai berangsur pulih.

Pada Rabu (22/5) siang, Rehan dan Fajri kembali dibuat gembira.

BACA JUGA: Irjen Iqbal Kirim Doa dan 3 Truk Sembako untuk Korban Galodo di Sumbar

Pasalnya, jenderal bintang dua yang selama 1,5 tahun belakangan memberi perobatan untuk kakak beradik itu kembali mengunjungi rumah sederhana orang tuanya yang berada di Jalan Sidumulyo, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru.

Jenderal bintang dua itu ialah Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.

BACA JUGA: Irjen Iqbal: Bhara Daksa 91 Bersaudara Selamanya

Ini merupakan kali kedua Irjen Iqbal mendatangi rumah Rehan dan Fajri.

Kedatangan pertama mantan Kadiv Humas Polri ini pada 17 November 2022 lalu.

BACA JUGA: Kapolda Riau Copot Kapolsek Bungaraya yang Bawa Tahanan Korupsi Melihat Kebun Sawit

Kedatangan Irjen Iqbal saat itu, karena mendapat kabar bahwa anak dari Eko Suharno (59) dan Reni Angelina (43) itu mengalami kerapuhan tulang hingga tidak bisa beraktivitas, seperti anak-anak pada umumnya.

Sejak kedatangan itu, Regan dan Fajri akhirnya mendapat perobatan dan perawatan layak dari Irjen Iqbal.

Saat ini sudah 1,5 tahun berlalu, dua anak hebat itu sudah mulai membaik.

Saat ditemui Irjen Iqbal, Rehan yang kini sudah duduk di bangku kelas 3 SD tersebut sudah mulai bisa berdiri.

Bahkan, kursi roda yang dibelikan Irjen Iqbal dahulu juga sudah mulai jarang digunakan.

Kondisi ini jauh lebih baik dibanding sebelum mendapat pengobatan dahulu.

"Kalau sebelumnya kan sama sekali enggak bisa digerakkan ya Nak. Sekarang sudah bisa jalan Alhamdulillah. Semua berkat doa kita semua," kata Irjen Iqbal kepada Rehan.

Selain menemui Rehan dan Fajri, Irjen Iqbal juga turut membawakan buah tangan, di antaranya seragam sekolah baru, sepatu, paket buku tulis lengkap, serta bantuan uang tunai.

Kata Kapolda, bantuan ini diberikan mengingat sebentar lagi akan masuk tahun ajaran baru.

"Harus semangat sekolahnya. Biar bisa main bola. Mau jadi kayak Christian Ronaldo kan? Harus semangat dan terus berdoa," imbuh Kapolda Riau.

Alumnus Akpol 1991 ini mengaku sangat senang melihat perkembangan kesehatan Rehan dan Fajri.

Menurut Iqbal, sebagai seorang polisi, hal itu merupakan salah satu bentuk tanggung jawab dalam memberikan pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

"Apa yang dialami ananda Rehan dan Fajri tentunya ini merupakan pemberian yang maha kuasa. Apapun itu, kita tetap harus bersyukur. Kami polisi, sudah jadi tanggung jawab kami memperhatikan masyarakat, memberikan perlindungan serta pengayoman," tutur Iqbal.

Ibunda Rehan dan Fajri, Reni Angelina mengatakan saat ini kedua anaknya sudah mulai membaik.

Bahkan, bila dibanding sebelum mendapat pengobatan, keduanya sering mengalami sakit kaki. Sebulan bisa dua kali.

Hal itu dikarenakan kondisi kelainan genetik pada tulang adik-kakak tersebut.

"Kalau sebelumnya jangankan digerakkan, sebulan itu bisa dua kali sakit. Ini Alhamdulillah, sekarang sama sekali enggak ada. Bahkan Rehan udah bisa berdiri, dan jalan sedikit-sedikit," terangnya.

Reni Angelina menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal.

Sebab, dari awal selain memberikan bantuan, Kapolda juga yang menanggung pengobatan Rehan dan Fajri.

Bahkan tim dokter dari Biddokes Polda Riau turut memantau secara rutin perkembangan pengobatan.

"Rutin dipantau. Sebulan sekali diberikan obat-obatan. Mudah-mudahan, ini menjadi amal yang baik bagi Bapak Kapolda. Kami berterima kasih banyak atas perhatian dan ketulusan Bapak Kapolda kepada kedua anak kami," ucapnya. (mcr36/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler