Ambulance Tabrak Truk Parkir Bidan Meregang Nyawa

Sabtu, 26 Desember 2015 – 00:43 WIB
ilustrasi. Foto: Pixabay.com

jpnn.com - DURI - Seorang bidan bernama Hotma Situmorang,  33, tewas seketika setelah ambulance yang ditumpanginya menabrak truk parkir, Kamis (24/12) malam. Selain Hotma, sopir truk Juntarin Rajagukguk, 37, warga Pangkalan Kerinci, Pelalawan juga meregang nyawa.

Kebetulan saat itu dia sedang berdiri di belakang truk. Tabrakan terjadi di Jalan Lintas Duri-Pekanbaru Km 101 Desa Tengganau, Kecamatan Pinggir. Ambulance BM 7416 AY diketahui baru pulang dari mengantar pasien ke Duri. 

BACA JUGA: Suami Aniaya Istri Lantaran Ditegur Bawa Tuak

Selain korban tewas, kecelakaan lalu lintas itu juga menyebabkan sopir ambulance Andika (19) terluka. Termasuk dua anak bidan, laki-laki berumur 2 tahun dan perempuan 5 tahun, juga terluka. 

Mereka sempat dirawat di klinik terdekat, namun kemudian dirujuk ke Pekanbaru. Kabarnya, ambulance yang dikemudikan Andika datang dari Duri menuju Pekanbaru. Di TKP, ada satu unit truk BM 8834 AS, parkir di pinggir jalan. Tak diketahui pasti penyebabnya. Tiba-tiba saja tabrakan terjadi.

BACA JUGA: Orangtua Sakit Keras, Pemuda Ini Nekat Bobol Ace Hardware

“Ambulance pulang mengantar pasien dari Duri. Hotma membawa dua anaknya, sementara suaminya sedang di Jambi,” jelas Sihotang,  kerabat korban.

Terkait tabarakan maut ini, Kanit Laka Polres Bengkalis di Duri Aiptu M Subkhan membenarkannya. “Dua tewas, tiga luka-luka,” ujarnya.(MX/PM/ray)

BACA JUGA: 66 Kg Ganja Untuk Tahun Baru Dibungkus Koran dari Serambi Mekah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lihat Nih! Garong Kualat Terekam CCTV Beraksi di Malam Natal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler