Amido Balde Istirahat 3 Pekan, Osvaldo Haay ke Timnas U-22

Senin, 27 Mei 2019 – 06:58 WIB
Penyerang Persebaya Surabaya Amido Balde merayakan gol. Foto: Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Cedera yang dialami pemain Persebaya Surabaya Amido Balde dalam laga kontra Kalteng Putra (21/5) ternyata cukup serius. Setelah menjalani pemeriksaan, pemain asal Guinea-Bissau itu harus menepi selama tiga pekan.

Manajer Persebaya Candra Wahyudi menjelaskan, Balde mengalami cedera hamstring. “Ada robekan di bagian otot. Meskipun tak terlalu lebar, tapi butuh waktu untuk istirahat,” katanya.

BACA JUGA: Rahasia Bintang Borneo FC Tetap Garang pada Usia 35 Tahun

Praktis, pemain 27 tahun itu tak hanya absen dalam laga kontra PSIS Semarang (30/5). Dia juga terancam menepi saat Persebaya menjamu Barito Putera di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 15 Juni nanti.

Kondisi itu membuat pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman harus memutar otak. Sebab, Balde adalah satu-satunya striker murni milik Green Force –julukan Persebaya.

BACA JUGA: Jadwal Berat, PSM Makassar Minta Perubahan

Sementara Osvaldo Haay yang biasanya diplot sebagai pengganti juga belum pasti bisa diturunkan. Sebab, dia masuk dalam skuad Timnas U-22 yang akan melakoni training center pada Selasa 28 Mei nanti.

BACA JUGA: Erick Thohir: SEA Games 2019 Sasaran Antara, Fokus Olimpiade 2020

BACA JUGA: Persebaya vs PSIS Semarang: Amido Balde Bikin Pusing

Memang manajemen Green Force sudah mengirim surat minta dispensasi kepada PSSI untuk pemain yang dipanggil timnas U-22. Selain Osvaldo, ada Alwi Slamat dan Rachmat Irianto.

“Tapi sampai sekarang masih belum ada jawaban. Kami masih menunggu,” kata pelatih yang akrab disapa Dajnur itu.

Karena belum ada kepastian, Djanur juga tak mau ambil risiko. Hal itu terlihat dalam laga uji coba kontra tim Liga 3, Malang United di stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (25/5) sore.

Dalam laga itu, Djanur sempat menepikan Alwi, Rian -sapaan Rachmat- dan Osvaldo. Hal itu dilakukan sebagai antisipasi kalau-kalau permohonan dispensasi ditolak federasi.

Sebagai gantinya, Manuchekhr Dzhalilov yang diplot sebagai ujung tombak. Hasilnya juga tak mengecewakan. Pemain asal Tajikistan itu mampu mencatatkan brace dalam laga yang dimenangkan Persebaya dengan skor 8-0 itu.

Meski menang telak, Djanur masih melihat banyak kekurangan dalam timnya. “Terutama masalah finishing ya. Masih banyak sekali yang perlu diperbaiki,” tambah pelatih 60 tahun itu. Nah, sejatinya, Dzhalilov juga cukup oke jika diplot sebagai striker.

Buktinya dia mampu mencetak 5 gol di ajang Piala Presiden 2019. Masalahnya, posisi winger juga kian menipis menyusul belum fitnya Oktafianus Fernando. Hanya ada Irfan Jaya dan Elisa Basna yang bisa mengisi posisi itu.

Untungnya, M. Supriadi dipastikan sudah siap turun. Buktinya winger 17 tahun itu sudah dicoba dalam laga uji coba. Dia juga mampu membayar kepercayaan itu dengan mencetak satu gol.

BACA JUGA: Persija Putuskan Pilih Away Duluan ke Markas Bali United

“Itu adalah bagian dari solusi dengan absennya Balde. Kami harus antisipasi. Yang jelas, saya tak akan banyak mengubah skema,” tujar mantan pelatih Persib Bandung itu. (gus)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persija Putuskan Pilih Away Duluan ke Markas Bali United


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler