jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menyatakan partainya lebih cenderung mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2019. Namun, keputusan akhir akan diambil saat Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PAN.
Nah, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yakin bahwa Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen PAN Eddy Soeparno punya peran lebih menentukan.
BACA JUGA: Mendagri Ogah Persoalkan Ceramah Politik Amien di Balkot DKI
"Kalau kami melihat PAN ketumnya adalah Bapak Zulkifli Hasan, sekjennya adalah Pak Eddy. Dalam rangka organisasi, yang kami lihat dari PAN kan keputusan organisasi, jadi dari Pak Zulkifli, juga dari sekjen," kata Hasto di kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Kamis (26/4).
Hasto mengatakan tentu saja keputusan tersebut akan diambil melalui mekanisme organisasi internal di PAN. "PDIP tidak akan campur tangan karena setiap partai punya kedaulatan," kata orang dekat Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu.
BACA JUGA: Amien: Tidak Ada Amplop saat Jokowi Bertemu Alumni 212
Politikus asal Yogyakarta ini juga tidak ambil pusing pertemuan Amien dengan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon. "Kalau setiap pertemuan dibahas ya pusinglah," katanya. (boy/jpnn)
BACA JUGA: Makin Mantap, 2019 Harus Ganti Presiden
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pernyataan Terbaru Amien Rais soal Prabowo vs Jokowi
Redaktur & Reporter : Boy