Anak Buah Bu Mega Sebut Pak JK Tahu Arah Angin Bertiup

Kamis, 05 Juli 2018 – 12:45 WIB
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla bersama Ketua Umum PDIP Megawati di HUT PDIP ke 45. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kembali satu mobil dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sejumlah spekulasi pun berkembang, bahkan menyebut JK mendukung Anies untuk maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Dalam pandangan Ketua DPP PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno, mantan ketua umum Partai Golkar yang berlatar belakang saudagar itu punya kalkulasi dan analisis tajam. "Sering paham ke mana arah angin bertiup," tegas Hendrawan, Rabu (4/7). 

BACA JUGA: Zulkifli Bertemu Gubernur Indonesia Bahas Politik

Anak buah Megawati Soekarnoputri di PDIP itu mengatakan, jarang ada sosok dengan jam terbang tinggi seperti JK. Menurut Hendrawan, politikus dengan jam terbang di atas JK bisa dihitung dengan jari.

"Salah satu dari beberapa politisi yang jam terbangnya bisa menandingi Pak JK, alhamdulillah Ketum PDIP (Megawati, red). Jadi kami menemukan mitra bestari yang menarik," ujarnya.

BACA JUGA: Anies Baswedan Sinyalir Akan Rombak Wali Kota di Jakarta 

Politikus yang juga dikenal sebagai guru besar ilmu ekonomi itu mengatakan, hasil pesta demokrasi 2019 akan punya konsekuensi untuk 2024. Hendrawan menyebut posisi yang paling tepat bagi JK pada 2019 adalah kingmaker.

"Nah, adu kalkulasi dan intuisi para tokoh ini, antar-kingmakers ini, yang membuat gawe 2019 ini menarik," katanya.(boy/jpnn)

BACA JUGA: Fraksi-Fraksi DPRD Bergantian Puji Eksekutif

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sinyal JK Makin Kuat, Anies Capres


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler