Anas Tak Diundang Pertemuan Rutin Demokrat

Rabu, 25 Januari 2012 – 15:02 WIB

JAKARTA -- Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustofa menegaskan, pertemuan Dewan Pembina (Wanbin) di Kediaman Ketua Wanbin Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Selasa (24/1) malam merupakan kegiatan rutin.

Rapat itu tanpa dihadiri oleh Ketua Umum PD, Anas Urbaningrum. Saan menjelaskan mengapa Anas tak hadir dalam rapat tersebut. "Kenapa Anas tak diundang, karena bukan Wanbin. Jadi (Anas) tidak hadir," kata Saan kepada wartawan, Kamis (25/1) di Jakarta.

Ia mengaku tidak tahu mengenai materi yang dibahas pada rapat tersebut. "Karena saya bukan Anggota Wanbin," katanya."Saya detail tidak tahu materi rapat. Apa isu dibahas tidak tahu. Yang tahu mereka yang rapat, wanbin," kata Saan menegaskan.

Ia juga mengatakan, pertemuan itu bersifat rutin.  "Tadi malam pertemuan rutin Wanbin, sama rutinnya pertemuan DPP. Kalau DPP ada rapat harian terbatas setiap Rabu mulai jam 2  membahas berbagai agenda partai. Sama dengan wanbin, agenda rutin rapat. Termasuk tadi malam agenda rutin oleh Wanbin," jelasnya.

"Materi rapat dalam rangka bahas berbagai persoalan. Termasuk konsolidasi. Tidak ada sesuatu luar biasa, itu rutin yang kita lakukan. Majelis tinggi rapat, wanbin, komisi pengawas juga biasa menggelar rapat," kata Saan. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PKB Undang Kader PKBN Daftar Caleg


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler