Andi Diusir dari Istana, Tiga Staf Khusus Hengkang

Minggu, 16 Agustus 2015 – 08:49 WIB
Teten Masduki. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Tiga staf khusus mantan Seskab Andi Widjajanto mundur dari kegiatan istana negara. Ketiganya adalah Jaleswari Pramodhawardani, Alexander Lay dan Makmur Keliat.

Ketiganya otomatis hengkang dari istana, setelah Andi dicopot dari jabatannya di Kabinet Kerja.

BACA JUGA: Sssttt… Pembawa Bendera Pusaka Masih Rahasia, Ini Alasannya

"Mereka otomatis berhenti tanpa harus persetujuan dari presiden," ujar anggota tim komunikasi presiden, Teten Masduki saat dihubungi JPNN, Minggu (16/8).

BACA JUGA: Lihat! Presiden Jokowi Memasangkan Sabuk Pada Si Cantik Ini di Istana, RESMI!

Andi Widjajanto. Foto: dok/JPNN.com

Menurut Teten, ketiganya diangkat dengan SK dari Setkab. Karenanya, itu jika Andi berhenti, ketiganya secara otomatis mengikuti. Untuk staf khusus yang baru, ujarnya, tergantung Seskab pengganti Andi, Pramono Anung.

BACA JUGA: Besok tak Hadir di Istana, SBY Pilih ke Lokasi Perang Gerilya

"Kalau Pak Pramono mau mencari staf khusus, beliau yang menentukan sendiri," imbuhnya.

Tadinya Teten bahkan termasuk staf khususnya Andi. Dia diangkat pada Januari lalu. Teten ditugasi mengurus persoalan yang berkaitan dengan praktik good governance. 

Namun, ia melepaskan jabatan itu karena dipilih menjadi anggota tim komunikasi presiden bersama Sukardi Rinakit. 

Sementara itu, Alex membantu Andi terkait pembentukan perundang-undangan yang juga menjadi tugas seskab. Sedangkan, Jaleswari membantu pria berkepala plontos itu mengurusi hal-hal yang berkaitan dengan kelompok minoritas, masyarakat adat, dan membangun jaringan aktivis perempuan dan anak, serta memantau perkembangan kawasan Papua. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... LOWONGAN: Pangdam Jaya dan Pangdam Bukit Barisan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler