Andi Mallarangeng Beri Isyarat Masih Pilih Partai Demokrat

Rabu, 09 April 2014 – 13:07 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa ‎kasus dugaan korupsi pembangunan sarana dan prasarana pusat pendidikan, pelatihan, dan pelatihan olahraga Hambalang, Andi Alifian Mallarangeng ikut mencoblos dalam pemilihan umum legislatif (Pileg) yang berlangsung hari ini (9/4). Mantan Menpora itu menyalurkan hak pilihnya di tempat pemungutan suara 21, Kelurahan Karet, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.

TPS tempat Andi menggunakan hak pilihnya itu berada di Rumah Tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Andi menggunakan hak pilihnya sekitar pukul 11.40 WIB.

BACA JUGA: Dahlan Ingatkan KPPS dan Wartawan untuk Nyoblos

Berkemeja biru, pria yang dikenal dengan kumisnya itu banyak mengumbar senyuman kepada wartawan. Sebelum masuk ke bilik suara, Andi sempat memeriksa kertas suara.

Setelah memilih, Andi pun ditanya wartawan tentang partai yang dipilihnya. Namun, mantan politikus Partai Demokrat itu tidak menyebut secara langsung. Ia hanya memperlihatkan jari-jari tangannya menjadi angka tujuh. Angka tujuh diketahui adalah nomor urut PD dalam pileg tahun ini.(gil/jpnn)

BACA JUGA: Ani Yudhoyono Ditemani Kipas Angin Mini ke TPS

 

BACA JUGA: Usai Coblosan, Megawati Harapkan Bantuan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wiranto Sudah Mulai Pikirkan Koalisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler