Andik Vermansah Mulai Cetak Gol Bersama Selangor FA

Jumat, 28 Maret 2014 – 04:17 WIB

jpnn.com - SELANGOR - Grafik permainan Andik Vermansah kian mengalami perkembangan. Bukan hanya tampil bagus dan memiliki kontribusi untuk tim, Andik juga mulai membuka pundi golnya di negeri Jiran. Gol pertamanya di Liga Super Malaysia dicetak ke gawang Serawak FA, pada Rabu (26/3) lalu.

Menanggapi gol ini, Andik mengaku sangat puas dan senang, harapannya untuk terus tampil baik dan membantu timnya meraih kemenangan demi kemenangan, terwujud.

BACA JUGA: Ganda Putra Pastikan Satu Tiket Semifinal

"Alhamdulillah, saya cukup senang. Saya berharap bsia terus semakin baik, karena saya juga membawa nama Indonesia," katanya saat dihubungi, tadi malam (27/3).

Andik menuturkan, jika dirinya semakin bersemangat dan memiliki gairah yang besar dalam setiap pertandingan. Sebab, dia semakin bisa beradaptasi dan memahami keinginan pelatih Mehmet Durakovic.

BACA JUGA: Tunggal Putri Hanya Sisakan Satu Wakil

Namun demikian, mencetak gol bukanlah satu-satunya yang membuat pemain 22 tahun tersebut puas. Dia cukup senang, karena kesempatan untuk tampil regular, semakin besar di timnya.

Bahkan, sejak melawan Arema Cronous di Piala AFC 2014 Februari lalu, Andik terus dipercaya sebagai pemain inti.

BACA JUGA: 3 Ganda Campuran Lolos ke Perempat Final

"Alhamdulillah pelatih sudah percaya ke saya. Dari Piala AFC itu, saya mulai main inti terus. Selalu di tim utama," tuturnya. (aam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganda Putri tak Punya Wakil Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler