Andre Agustiar Berjuang Raih Kepercayaan Pelatih

Rabu, 17 Juli 2019 – 03:00 WIB
Andre Agustiar lebih banyak tampil sebagai pemain pengganti di skuat Mitra Kukar. Foto: DONNY ADITYA/KP

jpnn.com, TENGGARONG - Mitra Kukar sudah menjalani empat laga musim ini. Dari empat pertandingan itu masih minim rotasi. Penghuni starting XI tak banyak berubah. Kendati demikian, situasi tersebut tak mengikis semangat para pemain cadangan.

Pemain spesialis pengganti seperti Rafli Mursalim, Rifan Nahumarury, Andre Agustiar, dan Abdul Gamal tetap berjuang maksimal di setiap menit yang mereka dapat.

BACA JUGA: Bek Tangguh Absen, PSMS Siapkan Strategi Hadapi Blitar United

Meski memulai laga dari bangku cadangan, mereka tetap bermain sesuai ekspektasi. Bagi Andre, bermain sebagai pemain cadangan bukan hal baru. Sejak musim lalu, Andre lebih banyak bermain sebagai pemain pengganti.

BACA JUGA: Ibu Hamil Tulis Surat Wasiat Sebelum Bunuh Diri, Isinya Bikin Sedih

BACA JUGA: Bona Pilih Mundur Setelah Gagal Bawa PSPS Raih Kemenangan

Musim lalu dia harus bersaing dengan nama beken seperti Septian David dan Dedi Hartono serta Hendra Bayauw. Jelas peluangnya tampil reguler tipis.

Tapi musim ini, dia memiliki kans lebih besar. Sebab, pesaingnya di lini tengah tinggal Hendra Bayauw, Atep, dan Rifan Nahumarury.

BACA JUGA: Persiba 3 vs 0 Persatu: Akhirnya Beruang Madu Jawab Keraguan

Secara kemampuan, tidak terlalu jauh berbeda. Andre hanya harus bersabar sedikit lagi untuk mendapat kepercayaan pelatih kepala.

Menanggapi hal itu, Andre mengaku tidak mempermasalahkan harus tampil sebagai pemain inti atau cadangan. Memaksimalkan waktu yang diberikan adalah prioritasnya.

“Inti atau cadangan bagi saya sama saja. Karena pada akhirnya kita bekerja untuk tim, itu lebih utama,” ujarnya.

BACA JUGA: Menurut Pangi Syarwi Ini Tanda-tanda Partai Gerindra Menuju Kehancuran

Kendati demikian, untuk bersaing di posisi reguler, Andre selalu berusaha bekerja keras di sesi latihan.

“Saat latihan saya selalu 100 persen. Karena ini adalah pekerjaan saya, soal menit bermain biarlah jadi hak pelatih,” imbuhnya. (don/ndy)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sriwijaya FC Akhirnya Telan Kekalahan Perdana di Liga 2 2019


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler