Anggaran Konvensi Rp50 Milliar

Jumat, 30 Agustus 2013 – 19:55 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Komite Konvensi Partai Demokrat (PD) akan menggelontorkan puluhan miliar untuk pelaksanaan konvensi penjaringan calon presiden PD. Mereka menjamin uang yang digunakan untuk konvensi bisa dipertanggungjawabkan.

"Anggaran maksimal Rp 50 Milliar. Setiap sennya akan kami pertanggungjawabkan," kata Sekretaris Komite Konvensi PD, Suaidi Marasabessy di Wisma Kodel, Kuningan, Jakarta, Jumat (30/8).

BACA JUGA: Bos Perusahaan Daging Sapi Merasa jadi Korban Fitnah

Lebih lanjut, ia menyatakan anggaran yang digunakan untuk konvensi PD berasal dari partai yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono itu. "Murni dari partai," ujar Suaidi.

Nantinya, lanjut dia, komite akan membuka semua anggaran yang digunakan dalam konvensi. Hal ini demi menjamin keterbukaan. "Akan dipublikasikan," katanya.

BACA JUGA: Gamawan Menduga Nazar Sudah Hitung Nilai Proyek E-KTP

Meski begitu ia menjelaskan, komite belum bisa mempublikasikan dana konvensi. Sebab, saat ini mereka belum memegang dana apapun. "Duitnya belum ada," ucap Suaidi.

Suaidi memastikan, uang yang digunakan untuk kegiatan konvensi merupakan dana halal. Sebab jika tidak halal bisa menimbulkan permasalahan bagi mereka. "Kalau ada sumber yang tidak jelas bakal ada masalah hukum," katanya. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Rekor Dunia Lion Air di Tangan Rusdi Kirana

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lolos jadi Peserta Konvensi, Irman Siap Turuti Majelis Tinggi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler