Anggaran Setjen Kemenhub Semester I 2017 Capai 33,52 persen

Rabu, 19 Juli 2017 – 20:08 WIB
Gedung Kementerian Perhubungan. Foto dok JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Realisasi anggaran Sekretariat Jenderal Kementerian Perhubungan sampai dengan Semester I 2017 mencapai 33,52 persen.

Nilai ini lebih baik dari semester I 2016 yakni sebesar 21,14 persen.

BACA JUGA: Sistem Perizinan Online Bakal Diterapkan Pada Angkutan Umum

"Realisasi anggaran Setjen Kemenhub sampai dengan Semester I Anggaran 2017 adalah Rp 176,616 miliar atau sebesar 33,52 persen, lebih baik dari semester I 2016m yakni sebesar 21,14 persen," ujar Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Sugihardjo dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi V di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (19/7).

Sugihardjo mengatakan, pelaksanaan anggaran 2017 telah berjalan sesuai dengan target. Di mana target Realisasi Anggaran semester I 2017 adalah sebesar 33,79 persen, sedangkan realisasi saat ini sebesar 33,52 persen.

BACA JUGA: Pengembangan Bandara Syamsudin Noor Ditargetkan Rampung September 2018

"Deviasinya hanya sebesar 0,27 persen. Ini berarti pelaksanaan anggaran semester I 2017 telah berjalan sesuai dengan rencana atau target yang telah ditetapkan," jelasnya.

Dia juga optimistis Kemenhub bisa mencapai target realisasi anggaran 2017 yang telah ditetapkan yakni sebesar 92 persen.

BACA JUGA: Bangun Tol Laut, Kemenhub Bakal Diskusi dengan Pemda

Hal tersebut terlihat dari total 74 paket kegiatan kontraktual di lingkungan Sekjen dengan total anggaran sebesar Rp. 133,686 miliar, sebanyak 65 paket kegiatan dengan total anggaran sebesar Rp 127,609 miliar telah dilelangkan.

Dari 65 paket kegiatan yang telah dilelangkan, 58 paket kegiatan telah dikontrakkan dengan total anggaran yang telah dikontrakkan adalah sebesar Rp 115,891 miliar.

"Saat ini sebesar 95,45 persen kegiatan kontraktual Sekretariat Jenderal dengan total anggaran sebesar Rp. 127,609 miliar telah dilelangkan. Dari jumlah tersebut, sebesar Rp. 115,891 miliar atau 86,69 persenya sudah dikontrakkan. Untuk itu, kami optimistis bisa mencapai target realisasi anggaran 2017 sebesar 92 persen," tandasnya.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengembangan Bandara Syamsudin Noor Diminta Diselesaikan Lebih Cepat


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler