JAKARTA - Dukungan ke Partai Nasional Demokrat (NasDem) terus mengalir meski sejumlah kadernya sudah pilih hengkang. Yang terakhir, tiga politisi dari Golkar dan PPP memilih bergabung ke partai pimpinan Surya Paloh itu.
Politisi Golkar yang memutuskan pindah ke NasDem adalah Malkan Amin dan Mamat Rahayu. Sedangkan politisi PPP yang pindah ke NasDem adalah Maiyasyak Johan.
Ketiganya masih tercatat sebagai anggota DPR RI. Namun baik Malkan, Mamat maupun Maiyasyak mengaku telah resmi mengundurkan diri partai masing-masing maupun dari DPR RI.
Maiyasyak mengatakan, dirinya ganti kendaraan politik karena terkesan dengan gerakan perubahan yang diusung Partai NasDem. "Negeri ini hanya bisa dijawab dengan sebuah pembaruan dan itu tidak boleh berhenti dan NasDem memberikan itu," ujar Mayasyak kepada wartawan di kantor DPP NasDem di Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (30/1).
Sedangkan Malkan Amin mengatakan, dirinya pindah bukan karena tak puas dengan Golkar yang saat ini dipimpin Aburizal Bakrie itu. "Saya minta tidak mempersoalkan partai kami yang dulu. Kalau kami bicarakan kekurangan partai lain, berarti kami bukan kader NasDem yang matang dalam berpolitik," ujar Malkan.
Sementara itu mantan Ketua Umum Partai NasDem, Patrice Rio Capella mengaku kagum dengan ketiga anggota barunya itu. Pasalnya, mereka rela melepas jabatannya di DPR hanya untuk bergabung dengan NasDem.
"Ini memperlihatkan ada kematangan politik, biasanya orang bertahan mati-matian di DPR bahkan sudah jadi tersangka gak mau mundur. Ini nggak ada angin, nggak ada hujan bergabung dengan kita," ujar Rio. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 80 Persen Anggota Golkar di DPR Maju Lagi
Redaktur : Tim Redaksi