Anggota TNI Kopda TH Terlibat Penggelapan Rp 1 Miliar

Selasa, 18 Januari 2022 – 04:16 WIB
Oknum TNI berinisial TH tiba di Bandara Pattimura Ambon, digiring sejumlah TNI lainnya. (ANTARA/Winda Herman)

jpnn.com, AMBON - Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVI Pattimura Kolonel Arh Adi Prayogo Choirul Fajar memastikan akan memproses hukum oknum TNI di Provinsi Maluku yang diduga melakukan penipuan dan penggelapan dana Rp 1 miliar perdagangan kayu jenis Belo.

“Sementara ini kami masih tunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut,” kata Kolonel Adi Prayogo, Senin.

BACA JUGA: Kombes Wibowo Membeberkan Saat Anggota TNI Dikeroyok, Dipiting, Lalu Ditusuk

Oknum TNI berpangkat Kopda berinisial TH itu menggelapkan dana senilai Rp 1 miliar milik korban Farita Mulyati Samat dari hasil perdagangan kayu belo untuk pembuatan gitar dan biola, yang dieskpor ke luar negeri.

Pelaku bahkan berjanji akan memberikan sepuluh persen dari hasil penjualan kayu senilai Rp 200 juta per kontainer itu.

BACA JUGA: Anggota TNI Tewas Dikeroyok, AKBP Febri: Harus Hati-Hati

Namun, setelah korban mentrasfer dana Rp 600 juta dan Rp 400 juta, keuntungan yang dijanjikan pelaku tak kunjung ada.

Kopda TH melarikan diri ke Semarang hingga tiga bulan, sebelum akhirnya ditangkap oleh Pomdam IV/Diponegoro dan diserahkan ke Pomdam XVI/Pattimura Ambon. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler