Angkatan Laut AS Berbagi Teori Pemeriksaan Personel Di Lokasi Strategis

Kamis, 28 Juli 2016 – 02:00 WIB
Tim dari Angkatan Laut Amerika Serikat (United States Navy (USN) Force Protection (FP) saat berbagi teori pemeriksaan personel dan barang di lokasi strategis yang berlangsung di Gedung Mandalika Kolatarmatim, Surabaya, Rabu (27/7). FOTO: Dok.Koarmatim

jpnn.com - SURABAYA - Sebanyak 40 personel TNI Angkatan Laut terdiri dari personel Marinir, Pomal (Polisi Militer Angkatan Laut) dan intelijen menerima pembekalan tentang teori pemeriksaan personel dan barang pada saat memasuki markas/obyek strategis.

Pembekalan tersebut diberikan oleh Tim United States Navy (USN) Force Protection (FP), di Gedung Mandalika Kolatarmatim, Surabaya, Rabu (27/7).

BACA JUGA: PKS Masih Yakin KMP Bisa Bertahan

 Menurut Kadispen Koarmatim Letkol Laut (KH) Maman Sulaeman, pembekalan tersebut merupakan rangkaian dalam latihan Carat 2016. Latihan bersama Carat 2016 merupakan latihan antara TNI AL dengan Angkatan Laut Amerika (U.S. Navy) yang akan terpusat di Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) pada awal Agustus tahun 2016.

Kegiatan sharing tentang teori pemeriksaan personel dan barang pada saat memasuki markas/obyek vital tersebut, tim USN FP melibatkan 5 personel. Yaitu MAC Bob Herod, MA2 Adam Baker, MA2 Richard Page, MA3 Alexandra Wright, dan MA3 Zachary Haines.(fri/jpnn)

BACA JUGA: Aguan: Angka Itu Sangat Fantastis

BACA JUGA: Laksanakan Arahan Jokowi, Kabareskrim Kumpulkan Reserse

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengenang Kudatuli, Pembuka Jalan Megawati ke Puncak Kekuasaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler