Anies Bakal Disiplinkan Pembocor Info Penutupan Hotel Alexis

Jumat, 23 Maret 2018 – 18:32 WIB
Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, tidak akan memecat anak buahnya yang membocorkan informasi rencana penutupan Hotel Alexis.

Anies mengaku hanya ingin mendisiplinkan anak buahnya agar tidak berlaku di luar perintah atasan.

BACA JUGA: Anies Ungkap Alasan Penutupan Hotel Alexis Batal, Ternyata

"Karena itu kenapa saya akan disiplinkan? Itu cara kuno, cara salah, saya akan tertibkan dengan cara yang benar," kata Anies di Mokodam Jaya, Jakarta Timur, Jumat (23/3).

Mengenai kata disiplin itu, Anies menekankan bukan bermaksud untuk memecat anak buahnya. "Disiplin jangan kemudian diberhentikan, diganti, bukan. Disiplinkan itu bukan sanksi," kata Anies.

BACA JUGA: Gembong Mulai Curiga, Jangan-Jangan Anies Cuma Berwacana

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI ini menilai, disiplin adalah prinsip komando yang semua alurnya harus searah.

Saat disinggung pernyataannya yang ingin memberikan peringatan bagi pembocor dokumen penutupan paksa Alexis, Anies menyampaikan, hal itu bukan rahasia.

BACA JUGA: Anies Baswedan Diminta Jangan Sok Jagoan

"Memang itu bukan dokumen rahasia, kok. Cuma, kalau kedisiplinan organisasi ada perintah, jangan lakukan sesuatu," kata Anies.

Sebelumnya, surat permohonan bantuan personel untuk menutup paksa Hotel Alexis bocor di media sosial. Dalam surat itu, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) akan menutup paksa hotel yang terletak di Ancol, Jakarta Utara, Kamis (22/3) hari ini.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan enggan menanggapi informasi penutupan itu. Anies justru menyesali tindakan Wakil Kepala Satpol PP Hidayatullah yang membocorkan ke media terkait wacana penutupan hotel yang diduga melakukan praktek prostitusi itu.

"Tanya saja sama wakilnya. Nanti wakilnya saya kasih peringatan. Tanya ke dia, jangan ke saya," kata Anies Baswedan di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat.

Anies mengatakan, seharusnya informasi itu dirahasiakan oleh Satpol PP. Sebab, eksekusi penutupan belum tuntas dilakukan. Anies juga menyesali surat bantuan personel bocor ke media.

"Ini adalah contoh ketidakdisiplinan organisasi. Jadi sesuatu yang harusnya disiapkan sampai tuntas ternyata difoto, dibocorkan dan beredar," kata Anies. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Info Penutupan Alexis Bocor, Anies Salahkan Anak Buah


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler