jpnn.com, JAKARTA - Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut bakal menghadiri pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Gedung DPR/MPR RI pada Minggu (20/10) besok.
Anies sendiri adalah pesaing Prabowo Subianto saat Pemilihan Presiden 2024 dengan nomor urut 01.
BACA JUGA: Rano Karno Bujuk Loyalis Anies, Ridwan Kamil Klaim Anak Abah Pilih Dirinya
Juru Bicara Anies Baswedan, Sahrin Hamid memastikan Anies bakal menghadiri pelantikan tersebut.
“Iya. Pak Anies diundang dan akan hadir besok,” ucap Sahrin kepada JPNN.com, Sabtu (19/10).
BACA JUGA: Anies Baswedan Kenang Momen Bersama Marissa Haque ketika Kuliah di Amerika
Menurut dia, Anies disebut diundang langsung oleh MPR RI terutama Ketua MPR Ahmad Muzani.
“Betul (diundang oleh MPR),” kata dia.
BACA JUGA: Pramono Lanjutkan Kebijakan Anies, Warga Kedoya Utara Dijamin Bebas Penggusuran
Sebelumnya, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengatakan telah berkomunikasi dengan Anies dan Ganjar untuk menghadiri pelantikan Presiden Prabowo Subianto.
"Undangan sudah sampai ke beliau-beliau. Saya sudah berkomunikasi lewat telepon, baik Anies maupun Ganjar. Dan alhamdulillah beliau menyatakan akan hadir," ujar Muzani, Sabtu (19/10). (mcr4/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mardani PKS Sebut Debat Anies Vs Ahok Lebih Seru, Ridwan Kamil: Ini Bukan Ring Tinju
Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi