jpnn.com, JAKARTA - Mantan politikus Senayan Ruhut Sitompul menyindir Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan pendukungnya lewat akun Twitter, Jumat (31/1).
Dalam cuitannya, politikus PDI Perjuangan itu menyinggung soal revitalisasi di kawasan Monumen Nasional (Monas) yang sempat bikin heboh. Namun belakangan dihentikan oleh Anies.
BACA JUGA: Gegara Revitalisasi Monas, Ruhut Sitompul: Anies Baswedan Harus Dipidana
"Kadal Gurun yang selama ini bangga dengan Gakbenar mengatakan Gubernur rasa Presiden, akibatnya AB sesuka-sukanya. Jadilah Peristiwa Monas yang sangat memalukan dirinya dgn dihentikan Proyek Monas. Oo Kamu ketahuan malu nie ye MERDEKA," cuit @ruhutsitompul.
Cuitan politikus yang berlatar belakang pengacara itu pun direspons beragam oleh netizen. Ada yang balik nyinyir ke Ruhut, ada pula yang mendukungnya.
BACA JUGA: Bandingkan Kebijakan Ahok dan Anies, Ruhut Sitompul: Mana yang Waras?
"Bang jangan begitu dong sama gubernur indonesia. Belum tentu abang bs kaya dia nebangin pohon di monas," tulis @dani_***.
Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah mengakui ada kelalaian administrasi dalam proyek revitalisasi kawasan Monas.
BACA JUGA: Sindiran Arief Poyuono ke Ruhut yang Minta Anies Baswedan Mundur
"Mungkin ada kelalaian di antara semuanya ini, dan itu (biasanya) tidak pernah dilakukan. Jadi biasa-biasanya berjalan saja, tapi demi tertib administrasi kami berkirim surat (ke Sekretariat Negara)," kata Saefullah di Balai Kota Jakarta, Kamis (30/1).
Karena hal itu, Saefullah mengharapkan surat yang telah diajukan beberapa hari lalu dapat segera direspons.
Sehingga rapat bersama Komisi Pengarah Kawasan Medan Merdeka dapat segera digelar untuk membahas revitalisasi Monas. (fat/jpnn)
VIDEO: Semua PNS Harus Mau Pindah ke Ibu Kota Baru
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam