Anies Baswedan Terjebak Macet di Lebak Bulus

Jumat, 20 Oktober 2017 – 11:38 WIB
Anies Baswedan. Foto: JawaPos.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menggunakan sepeda motor patroli pengawalan Dinas Perhubungan ke Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (20/10).

Anies memilih menggunakan motor lantaran terjebak macet saat menuju ke kantornya itu.

BACA JUGA: Mas AHY Sudah Jenguk Ahok, Pak Anies Kapan?

"Macet sekali tadi di tempat saya Lebak Bulus itu. Termasuk tempat proyek pembangunan Antasari-Fatmawati dan MRT bersamaan," kata Anies di Balai Kota.

Menurut Anies, dirinya sejak sepuluh tahun yang lalu selalu menyediakan helm, jaket, dan masker di mobilnya. Jika terjadi macet, Anies kerap berpindah menggunakan sepeda motor. "Jadi bukan sesuatu yang baru," imbuh dia.

BACA JUGA: Gerindra dan PKS Berpeluang Usung Anies di Pilpres 2019

Mengenai kemacetan akibat sejumlah proyek, Anies mengaku jalur tersebut harus ditempuh demi pembangunan. Dia meminta kepada semua pihak untuk bersabar.

"Makanya hari ini saya akan panggil Kepala Dinas Bina Marga untuk lihat laporan soal enam proyek yang menurut laporan mereka sejauh ini akan terlambat," pungkas Anies. (mg4/jpnn)

BACA JUGA: Anies Baswedan Harus Fokus Pimpin Jakarta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Boni Hargens Bilang, Kinerja Anies tak Akan Gemilang


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler