Anies - Gibran Bertemu, NasDem: Politik Permusuhan & Kebencian Harus Dibuang Jauh

Rabu, 16 November 2022 – 10:54 WIB
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya soal Anies bertemu Gibran. ANTARA/HO-DPP NasDem

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya menilai Anies Baswedan dan Gibran Rakabuming menunjukkan kedewasaan berpolitik.

Hal itu disampaikan Willy merespons langkah bakal Capres NasDem Anies Baswedan bertemu Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka di Solo, Selasa (15/11).

BACA JUGA: Ingatkan Gibran bin Jokowi soal Manuver Anies, Ferdinand Pakai Istilah Politik Licik

"Pertemuan keduanya adalah warna politik yang dewasa. Keduanya juga menunjukkan politik yang rekonsiliatif," kata Willy di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa.

Dia pun tidak keberatan jika ada pihak-pihak yang memaknai langkah Anies menemui Gibran sebagai manuver politik menjelang Pilpres 2024.

BACA JUGA: Anies Baswedan Bertemu Gibran, Komentar Said PDIP Setajam Silet

"Mau disebut manuver atau apa pun, tidak masalah. Itu subjektif, enggak bisa dilarang juga," ucap Willy.

Namun, dia menekankan bahwa pertemuan eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Gibran memberikan pelajaran berharga bagi masyarakat.

BACA JUGA: Anies Baswedan Sarapan Bareng Gibran, Sekjen PDIP Jadi Bertanya-tanya

"Praktik keduanya saya kira cukup memberikan pembelajaran bagi publik bahwa corak politik yang penuh permusuhan dan kebencian itu harus dibuang jauh-jauh," kata Willy.

Wakil ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR itu mengatakan sikap politik yang diperlihatkan Anies dan Gibran juga patut dicontoh oleh politisi tanah air.

"Apa yang telah ditunjukkan oleh keduanya harus diapresiasi dan dicontoh oleh semua politisi. Tarung boleh, tanding boleh, tetapi itu hanya ada di tataran gagasan dan wacana saja," ucap Willy Aditya. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Deklarasi Koalisi Perubahan Batal, Konon NasDem, Demokrat, dan PKS Sulit Disatukan


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler