jpnn.com, PEKANBARU - Kapten Tim Pemenangan Daerah Riau H Markarius Anwar siap menyambut kedatangan calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan yang akan berkampanye di provinsi tersebut hari ini, Rabu (13/12).
Kata dia, kedatangan Anies di Bumi Lancang Kuning tak hanya ditunggu oleh pihaknya namun juga masyarakat sekitar yang amat antusias menyambut kedatangan mantan gubernur DKI Jakarta tersebut.
BACA JUGA: Soal IKN, Anies: Selesaikan Masalah di Jakarta, Bukan Malah Ditinggalkan
"Hampir setiap hari kami sebagai tim pemenangan Anies di daerah ditanyai oleh masyarakat dan konstituen, kapan Pak Anies datang? Alhamdulillah jadi bisa terjawab sekarang," kata Markarius saat ditemui di Kantor DPW Partai Nasdem Riau, Selasa (12/12).
Lawatan Anies tersebut dinilainya dapat mengobati kerinduan masyarakat akan sosok yang mengemban harapan rakyat untuk membawa Indonesia menjadi lebih baik.
BACA JUGA: Anies dan Prabowo Buka Buku Lama, Ganjar Merasa Tak Enak Lalu Mohon Maaf
"Kemenangan beliau (di Pilpres) nanti tentunya diharapkan akan membawa perubahan di provinsi Riau tentunya," tukasnya.
Adapun pihaknya mengaku telah bekerja sama dengan para relawan di Riau untuk menyebarluaskan gagasan-gagasan Anies hingga ke pelosok desa.
BACA JUGA: Debat Perdana Capres, Anies Didukung Ayah Korban Tewas Kerusuhan Pilpres 2019
"Target pemenangan kita untuk provinsi Riau ini diangka 60 persen, itu dapat kita capai di periode ini sehingga Pak Anies satu putaran bisa kita dapatkan," tutupnya. (jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : JPNN.com