Anies Klaim Sudah Kantongi Dukungan Poros Cikeas

Rabu, 01 Maret 2017 – 23:54 WIB
Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan semakin percaya diri bakal keluar sebagai pemenang pilkada putaran dua.

Pasalnya, menurut Anies, partai-partai pengusung Agus Yudhoyono-Sylviana Murni sudah setuju untuk mendukung dirinya dan calon Wakil Gubernur Sandiaga Uno.

BACA JUGA: Aher Siap Jadi Jurkam, Begini Reaksi Anies

Menurutnya, komunikasi yang dibangun partai pengusung dengan kubu Agus-Sylvi telah membuahkan hasil manis.

“Tinggal menunggu waktu yang tepat untuk mengumumkan saja," tutur Anies dalam kunjungannya ke DPW PKS Jabar, jalan Soekarno Hatta Bandung, Rabu (1/3).

BACA JUGA: Aher Siap Turun Gunung Bantu Anies Tumbangkan Ahok

Meski secara formal belum ada partai pengusung Agus mendeklarasikan dukungan, di tingkat bawah sudah banyak yang menyatakan kesiapan berjuang bersama Anies-Sandi.

Bahkan, klaim dia lagi, Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli sudah menyatakan secara terang-terangan mendukung nomor tiga.

BACA JUGA: Tak Ada Gunanya Berebut Partai Pengusung Agus-Sylvi

“Relawan nomor satu sudah bersama-sama dengan kami, bahkan ketua tim AHY yaitu Pak Nahrowi, Kamis pekan lalu sudah menyatakan secara terbuka untuk bekerja bersama paslon nomor tiga,” katanya. 

Seperti diketahui, Agus-Sylvi diusung oleh empat partai politik yang sering dijuluki Poros Cikeas. Keempat partai tersebut adalah Demokrat, PPP, PAN dan PKB.(atp/pojokbandung)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jawaban Mendagri Saat Ditanya Kapan Ahok-Djarot Cuti


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler