Anies-Muhaimin Bungkam, Jusuf Kalla Beberkan Hasil Pertemuan

Rabu, 14 Februari 2024 – 21:07 WIB
Capres Anies Baswedan di kediaman mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla, Senin (12/2/2024). Foto: dok Timnas AMIN

jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menyambangi kediaman Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla di Jalan Brawijaya 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Keduanya menggunakan kendaraan masing-masing, yakni Anies menaiki Kijang Innova dengan pelat nomor B 2007 PZL. Lalu, Cak Imin mengendarai Toyota Alphard berpelat nomor B 2328 SIK.

BACA JUGA: Istri Anies Baswedan: Ikhtiar Telah Dilakukan, Insyaallah Disempurnakan oleh Allah

Anies dan Cak Imin kompak meninggalkan rumah JK pada pukul 18.18 WIB tanpa memberikan keterangan kepada wartawan.

Selanjutnya, Jusuf Kalla mengizinkan wartawan masuk ke depan kediamannya dan menjawab sejumlah pertanyaan.

BACA JUGA: Anies: Kasih Waktu Bagi KPU untuk Bekerja

Menurut JK, Anies dan Cak Imin hanya menemuinya seperti biasa dan membahas soal pemilihan hari ini.

“Enggak minta apa-apa. Saya tidak bisa berbuat apa, bukan pihak yang menentukan sikap, yang menentukan sikap ya capres sendiri dan partai pendukungnya,” ucap JK, Rabu (14/2).

BACA JUGA: Anies-Muhaimin Berjaya di TPS Bu Mega, Ganjar-Mahfud di Peringkat Ketiga

Mengenai quick count atau hasil hitung cepat, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) itu tidak terlalu berkomentar banyak.

“Ya semuanya, kita tahu quick count begini, ya begitu aja,” tutur Jusuf Kalla.

Berdasarkan data di kawalpemilu.org, pada pulul 19.36 WIB, sebanyak 62.122 dari 823.359 TPS yang sudah menyetorkan hasil pemilu.

Capres dan cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 29,96 persen suara, lalu capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming mendapatkan 53,42 persen suara, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD memperoleh 16,62 persen. (mcr4/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies Baswedan: Insyaallah, Hari Ini, Saatnya Perubahan


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler