“Isran Noor sebagai kelapa daerah yang berhasil meningkatkan perekonomian daerahnya dapat menjadi contoh bagi daerah lainnya. Karena itu, ARN tidak ragu mendukung Isran Noor menuju calon presiden,” Askandi Yusra di Jakarta, Minggu (25/11).
Askandi menambahkan, Isran yang dikenal dekat dan peduli dengan rakyat, menandakan dia sebagai kepala daerah yang mengerti penderitaan rakyat. Salah satu bentuk kepeduliannya, dibuktikannya dengan melakukan Memorandum of Understanding (MOU) dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dalam rangka mencari bibit pemain sepak bola.
Di samping itu lanjut Askandi, sebagai contoh beberapa keberanian yang dimiliki Irsan Noor dalam mengambil sikap sebagai Bupati Kutai Timur, salah satunya dengan menutup perusahaan tambang batu bara yang terbesar di Kabupaten Kutai Timur, tanpa pandang bulu.
Ditambahkan, Isran Noor telah mengimplementasikan konsepnya tentang Politik Otonomi Daerah dalam penguatan NKRI, dengan kebijakan-kebijakan yang populis baik di Pemerintahan Kabupaten Kutai Timur dan kapasitasnya selaku Ketua APKASI.
“Pemimpin yang tegas seperti Isran, menjadi harapan rakyat dan dapat melanjutkan pembangunan pro rakyat yang sudah dilaksanakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY,” tambahnya.
Askandi juga menyebut Isran Noor memiliki popularitas yang cukup tinggi lantaran menjabat sebagai Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) dan Ketua Umum Perhimpunan Penyuluh Pertanian Indonesia (PERHIPTANI). "Dengan modal ini, Isran Noor semakin memiliki banyak kelebihan yang membuatnya pantas bersaing di pentas nasional," tambah Askandi.
Askandi berharap, jika Isran Noor dipercaya memimpin Indonesia, diharapkan dapat menerapkan program yang lebih menyejahterakan masyarakat seperti yang dilakukannya di Kutai Timur selama menjabat sebagai Bupati. "Sehingga lebih banyak warga kita yang sejahtera," pungkasnya.
Sebagai informasi, dukungan Ormas Aliansi Nasional Relegius (ARN) ini semakin banyak menambah daftar organisasi kemasyarakatan yang mendorong Isran Noor maju sebagai calon presiden alternatif. Sebelumnya, beberapa ormas lainnya juga memberikan dukungan serupa. Di antaranya Bakosiru, ASR, Ponpes Al-Isyadiah, DPP GOIB, DPP Garda Satu, Paguyuban Kelompok Tani, Monster Club, Forum Silaturahmi Jamiiah Manaqip, DPP IPMI dan Pemuda Muslim.(jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anak Muda NU Harus Solid Menangkan PKB
Redaktur : Tim Redaksi