UPAYA perbaikan trotoar terus dilakukan Pemprov DKI Jakarta. Hal ini untuk mengantisipasi, agar peristiwa kecelakaan seperti di Jl. M Ridwan Rais, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu yang menewaskan 9 orang pejalan kaki tak terulang lagi.
Kali ini, sebanyak 13 trotoar bagi pejalan kaki di Jakarta Pusat menjadi prioritas untuk diperbaiki. "Proses lelang akan dimulai pada bulan Februari, agar kontrak dan pengerjaannya bisa dimulai bulan Mei. Ditargetkan selesai bulan Juli," kata Indrastuty Okita, Kasudin PU Jalan Jakarta Pusat.
Untuk perbaikan trotoar tersebut, lanjutnya, diperkirakan akan menghabiskan anggaran sebesar Rp 6,5 miliar. Ke-13 trotoar yang akan diperbaiki antara lain di Jl. Batu Tulis (Kemayoran), Jl. Pecenongan, Jl. Samanhudi, Jl. Gunung Sahari (Sawahbesar), Jl. Letjen Suprapto sisi barat, Jl. Cempaka Putih Tengah (Cempakaputih), Jl. Abdul Rahman Saleh I (Senen), Jl. Cokroaminoto (Menteng), Jl. Johar Baru I, Jl. Percetakan Negara sisi utara (Joharbaru) dan Jl. Medan Merdeka Utara (Gambir).
Sedangkan, dua lokasi lain yaitu trotoar di Jl. Majapahit sisi timur (Gambir) dan Jl. Budi Utomo sisi utara (Sawahbesar), merupakan program lanjutan tahun 2011.
Indrastuty menambahkan, selain melakukan perbaikan trotoar, sebanyak 98 ruas jalan di delapan kecamatan di Jakarta Pusat juga akan diaspal ulang (layer hotmix). "Dari 98 ruas jalan yang akan dihotmix tersebut, panjang keseluruhannya sekitar 126.700 meter persegi," ujarnya.
Diungkapkan Indrastuty, untuk proses lelang pengaspalan jalan akan dilaksanakan pada April dan pengerjaan akan dimulai Juni. Sementara, pengerajaannya ditargetkan selesai pada Juli mendatang. Untuk wilayah Kecamatan Gambir ada 11 ruas jalan yang akan diaspal ulang, antara lain, Jl. Petojo Sabangan, Jl. Setia Kawan, Jl. Tanah Abang Timur, Jl. Sangihe, Jl. Brantas, Jl. Tidore.
Untuk wilayah Kecamatan Senen ada 10 ruas jalan, antara lain, Jl. Gandasuli, Jl. Bungur Besar VI, Jl. Paseban. Untuk wilayah Kecamatan Kemayoran ada 17 ruas jalan, seperti Jl. Bangau II, Jl. Basoka II, Jl. Berlian III, Jl. Harapan Mulia II dan IX, Jl. Kebon Kosong VII.
Untuk wilayah Kecamatan Cempaka Putih ada 12 ruas jalan, yaitu Jl. Rawasari Barat, Jl. Cempaka Putih Timur XXV, Jl. Cempaka Putih Tengah serta Jl. Percetakan Negara. Untuk wilayah Kecamatan Joharbaru ada 7 ruas jalan, yaitu Jl. Johar Baru Utara I, III, IV dan V, Jl. Intan, Jl. Topas dan Jl. Biduri.
Ia berharap, dengan perbaikan trotoar dan pengaspalan ulang jalan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pejalan kaki dan pengendara kendaraan bermotor. "Pemeliharaan jalan ini juga merupakan salah satu bentuk komitmen Pemprov DKI Jakarta dalam memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pengguna jalan," tandasnya. (wok)
BACA ARTIKEL LAINNYA... E-KTP Belum Siap, KPU Tetap Gunakan Data Manual
Redaktur : Tim Redaksi