AP II Padamkan Listrik di Terminal II, Sriwijaya Air Minta Maaf

Kamis, 28 Maret 2019 – 09:20 WIB
Petugas maskapai Sriwijaya Air melakukan check in secara manual karena listrik di Terminal II Bandara Soekarno Hatta padam. Foto dok humas Sriwijaya

jpnn.com, JAKARTA - Maskapai Sriwijaya Air menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang dialami oleh seluruh penumpang, khususnya yang ada di Terminal II Bandara Soekarno Hatta di Tangerang.

Permohonan maaf itu disampaikan terkait pemadaman yang terjadi di Terminal II Bandara Soetta.

BACA JUGA: Percepatan Pengembangan Bandara Radin Inten II, AP II Tingkatkan Sinergi

Imbasnya, seluruh proses penerbangan Sriwijaya Air Group kemarin malam mengalami keterlambatan.

"Karena terjadi penumpukan di counter check in. Namun demikian pihak Sriwijaya Air Group berkomitmen untuk tetap melayani seluruh pelanggannya meski melalui proses manual," ujar Vice President Corporate Secretary Sriwijaya Air Retri Maya.

BACA JUGA: Nam Air Punya Wajah Baru

Maya menduga pemadaman itu terjadi terkait adanya kewajiban Sriwijaya Air kepada Angkasa Pura II selaku pengelola bandara.

"Untuk saat ini seluruh proses kami layani secara manual. Sekali lagi kami atas nama Sriwijaya Air Group mohon maaf kepada seluruh pelanggan kami," imbuh Maya.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Penyelundupan Benih Lobster Rp19 miliar Berhasil Digagalkan di Bandara

BACA ARTIKEL LAINNYA... AP II Siapkan Berbagai Rencana untuk Kelola Bandara Radin Inten II


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler